Jaga Asupan 1 Sumber Makanan Ini Saat Puasa, dr. Zaidul Akbar: Kunci Sehat Membangun Gen yang Sehat

- 6 April 2022, 09:45 WIB
dr. Zaidul Akbar akan mengungkapkan kunci sehat saat menjalani ibadah puasa Ramadhan yang  bisa menyegarkan gen.
dr. Zaidul Akbar akan mengungkapkan kunci sehat saat menjalani ibadah puasa Ramadhan yang bisa menyegarkan gen. /YouTube dr. Zaidul Akbar Official

MAPAY BANDUNG - Seorang dokter sekaligus pendakwah dr. Zaidul Akbar, kali ini akan mengungkapkan kunci sehat saat menjalani ibadah puasa Ramadhan.

Disebutkan oleh dr. Zaidul Akbar, agar tubuh sehat maka perlu ada upaya dari diri sendiri seperti menjaga asupan makanan, olahraga teratur, hingga menjaga pola istirahat yang cukup.

Pada kesempatan kali ini, dr. Zaidul Akbar menyebutkan, ada 1 asupan makanan yang harus tetap terjaga, agar dapat membangun gen yang sehat, yakni asam amino.

Baca Juga: Coba Pelihara, Selain Perkutut Ini 6 Jenis Burung yang Datangkan Kekayaan, Energi Positifnya Sangat Dahsyat

Dengan menjaga asupan asam amino untuk tubuh, maka secara tidak langsung kita dapat membantu tubuh menjadi lebih sehat.

"Pernahkah mendengar bahwa tubuh kita ini terdiri dari sekumpulan sel? Di dalam setiap sel itu terdapat blue print (rancangan) kehidupan kita. Gen yang menjadi perpustakaan bagi setiap sel, menjadi bekal bagi setiap sel untuk bertransformasi menjadi tubuh utuh, sebagaimana yang kita miliki saat ini, dengan berbagai indra dan bentuk yang sempurna," tutur dr. Zaidul Akbar.

Menurut dr. Zaidul Akbar, sel-sel itu tidak pernah tertukar. Seperti sel yang membangun kuku tidak pernah menumbuhkan rambut, begitu pun sebaliknya.

Baca Juga: Bantu Proses Metabolisme hingga Kurangi Risiko Kanker, Inilah 7 Fungsi Probiotik Kata dr. Zaidul Akbar

"Pertanyaannya, siapakah yang mengarahkan sel-sel itu untuk bekerja secara profesional dan proporsional? Apa hubungannya dengan makanan yang kita konsumsi? Jawabannya ada di dalam gen. Gen di dalam tubuh kita, jika dikiaskan dalam istilah bangunan, ia adalah arsitek," tuturnya.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x