4 Cara Untuk Mendukung Kesehatan Jantung Pasca Covid-19

- 11 Juli 2021, 12:10 WIB
Simak enam cara pengobatan sederhana yang bisa dilakukan di rumah saat jantung palpitasi atau berdebar.
Simak enam cara pengobatan sederhana yang bisa dilakukan di rumah saat jantung palpitasi atau berdebar. /Pixabay.com/PublicDomainPictures

Faktanya, sebuah studi tahun 2015 di Journal of American College of Cardiology menemukan bahwa diet kaya buah-buahan, sayuran, biji-bijian, kacang-kacangan, gandum, ikan, unggas, lemak baik dan susu moderat dapat mengurangi risiko penyakit jantung sekitar sepertiganya.

Ketika datang ke daftar makanan yang harus dihindari, jauhi apa pun yang diproses secara berlebihan, seperti makanan cepat saji atau makanan kemasan dengan daftar bahan yang panjang, gorengan atau yang mengandung banyak lemak jenuh, yang dapat meningkatkan kadar LDL pada tubuh.

Baca Juga: CATAT Daftar 8 Klinik Kimia Farma yang Sediakan Vaksinasi Gotong Royong, Salah Satunya di Bandung

3. Tetap Up-to-Date Dengan Semua Janji Medis dan Check-up Pemeriksaan Kesehatan.
Meskipun mungkin tampak saat-saat seperti ini adalah waktu yang tidak tepat untuk melakukan pemeriksaan fisik, bukanlah ide yang baik untuk menghindari perawatan untuk pencegahan.

"Melakukan ini dapat mengakibatkan perkembangan penyakit ke tingkat keparahan yang tidak akan terjadi jika orang melakukan tindak lanjut medis secara teratur," kata seorang ahli jantung non-invasif di Pusat Kesehatan Providence Saint John di Santa Monica, California, Alexandra Lajoie.

Selain hanya datang ke kunjungan dokter tersebut, penting untuk terbuka dengan dokter tentang gejala apa pun yang mungkin sempat dialami.

Schiff juga merekomendasikan untuk memastikan pemeriksaan lab dipantau secara teratur, terutama untuk gula darah, kolesterol dan trigliserida, dan menindaklanjuti tindakan dokter jika merasa mengalami gejala penyakit jantung, termasuk ketidaknyamanan dada, sesak nafas, atau tidak teraturnya detak jantung.

4. Berhenti Merokok secepatnya
Daftar implikasi kesehatan yang terkait dengan merokok adalah alasan yang cukup meyakinkan untuk berhenti merokok jika belum melakukannya.

Salah satu implikasinya adalah kesehatan jantung, faktanya satu-satunya hal terpenting yang dapat dilakukan seseorang untuk meningkatkan kesehatan jantungnya adalah dengan menghindari merokok sama sekali.

"Merokok hampir merupakan jaminan bahwa Anda akan mengembangkan beberapa bentuk penyakit kardiovaskular selama hidup Anda," kata Lajoie.*** (David Wardana Saputra/JOB)

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: Livestrong


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah