Ada Dalgona Coffe, Ini Pilihan Menu Buka Puasa dari Makanan yang Viral di Tik Tok

- 5 April 2021, 13:19 WIB
Dalgona Coffe yang hits lagi
Dalgona Coffe yang hits lagi /Pexels.com/Camilia Munoz



MAPAY BANDUNG – Bulan Ramadhan yang merupakan bulan paling mulia bagi umat Islam sebentar lagi akan segera tiba.

Selain berlimpah rahmat, berbagai momen khas Ramdhan juga sangat dinantikan umat, salah satunya saat berbuka puasa.

Ada banyak menu yang bisa menjadi pilihan sebagai makanan pembuka dari mulai takjil seperti kolak, es campur, sampai makanan yang viral di Tik Tok seperti Dalgona Coffe.

Jika bosan dengan menu pembuka yang itu-itu saja, beberapa makanan dan minuman yang viral di Tik Tok ini bisa menjadi pilihan.

Berikut tiga makanan dan minuman yang bisa menjadi pilihan sebagai hidangan pembuka saat berbuka puasa di bulan Ramadhan.

Baca Juga: Jadi OST Sisyphus: The Myth, Ini Lirik Lagu Stay yang Dipopulerkan G.Soul

Baca Juga: 28 Pengedar Narkoba di Kabupaten Bandung Ditangkap, 2,5 Kilogram Ganja Disita

1. Dalgona Coffe

Dalgona Coffee
Dalgona Coffee Pixabay

Dalgona coffe pada awal kemunculannya sempat viral di berbagai negara.

Hidangan ini juga menjadi ide bisnis bagi beberapa orang untuk berjualan dalgona coffe dengan bebagai macam varian.

Minuman ini dapat dijadikan salah satu referensi menu pembuka untuk berbuka puasa dengan proses pembuatan serta bahan yang mudah didapat.

Selain itu kamu juga dapat berkreasi dengan cita rasa lain selain coffe yang disajikan dengan tambahan es batu.

Tentu menu ini dapat dijadikan menu berbuka puasa yang menyegarkan untuk melepas dahaga setelah seharian berpuasa.

Baca Juga: Pemerintah Pastikan Vaksinasi Covid-19 Tetap Berjalan di Bulan Ramadhan, Hal Ini Jadi Alasannya

Baca Juga: Ernest Prakasa Kritik Akun Pemerintah Publikasikan Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel

2. Pie Susu Teflon

Resep pie susu teflon sederhana tanpa oven dan mixer.
Resep pie susu teflon sederhana tanpa oven dan mixer. Tangkap layar YouTube.com/atha naufal

Hidangan ini sempat viral beberapa waktu lalu di Tik Tok karena proses pembuatan serta bahannya yang mudah didapat.

Pie susu teflon ramai dicoba oleh banyak orang, kemudian diunggah di akun Tik Tok dan menjadi trending.

Makanan ini dapat dijadikan salah satu referensi berbuka puasa dengan cita rasa manis.

Dengan proses pembuatan serta bahan yang cukup mudah, kamu dapat membuatnya sekaligus menjadi aktivitas menunggu waktu berbuka puasa alias ngabuburit.

Baca Juga: Penting! Penerima Prakerja Gelombang 13 Diminta Segera Beli Pelatihan Pertama, Jika Tidak Ini Risikonya

Baca Juga: Korban Meninggal Akibat Longsor di NTT Capai 54 Orang, Upaya Pencarian Masih Berlangsung

3. Desert Box

Resep desert box Bittersweet by Najla
Resep desert box Bittersweet by Najla Instagram

Desert Box sempat menjadi salah satu menu yang viral di Tik Tok setelah salah satu TikTokers mengunggah video tutorial membuat desert box dengan bahan dan cara yang sederhana, sehingga mudah ditiru oleh banyak orang,

Hidangan ini cocok dijadikan menu berbuka puasa terutama sebagai hidangan pembuka.

Bila ingin yang lebih praktis, kamu dapat membelinya di beberapa tempat karena saat ini desert box dapat dengan mudah kita temui di berbagai tempat dengan berbagai varian rasa.

Itulah beberapa rekomendasi menu yang sempat viral di Tik Tok yang dapat kamu jadikan referensi untuk berbuka puasa di bulan Ramadhan nanti.*** (Anisa Salsabila/JOB Training)

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x