Apa yang Harus Dilakukan Saat Isolasi Mandiri? Berikut Tipsnya

15 Juli 2021, 11:24 WIB
Ilustrasi Isolasi mandiri atau isoman. /Pixabay/Onderortel

MAPAY BANDUNG - Sampai saat ini pendemi Covid-19 masih menjadi sesuatu yang menghantui masyarakat, khususnya di Indonesia.

Tak jarang pula, masih banyak masyarakat yang bingung bahkan panik harus melakukan apa saat isolasi mandiri karena terinfeksi Covid-19.

Dilansir MapayBandung.com dari halodoc, berikut 11 hal yang harus dilakukan ketika kita terpaksa harus melakukan isolasi mandiri.

Baca Juga: Tuai Kecaman, Kemensos Klarifikasi Pernyataan Risma Soal Papua: 'Pergi ke Papua' Itu Sebagai Lecutan Motivasi

1. Periksa temperatur secara teratur yaitu 3 kali sehari

Ingat ya, temperatur yang normal itu 36,5 sampai 37,5 drajat celcius.

2. Periksa saturasi oksigen 3 kali sehari

Lakukan saturasi oksigen setelah makan pagi, setelah makan siang, dan sebelum tidur. Saturasi oksigen yang baik adalah 95 persen ke atas.

3. Periksa detak jantung 3 kali sehari

Periksa detak jantung sebanyak 3 kali sehari yaitu setelah makan pagi, makan siang dan sebelum tidur. Detak jantung yang normal adalah 60 sampai 100 detak permenit.

Kamu juga harus tahu kalau demam dan olahraga akan meningkatkan detak jantung. Jadi perlu istirahat minimal 15 menit sebelum mengukur detak jantung.

Baca Juga: Terbaru! Ini 40 Titik Ruas Jalan yang Ditutup di Kota Bandung, Simak Jam Penutupannya

4. Rekam video berdurasi satu menit yang menunjukan bagaimana kamu bernapas

Rekam video dengan durasi satu menit yang menunjukkan bagaimana kamu bernafas.

Kirimkan video tersebut ke dokter bersama laporan suhu tubuh, saturasi oksigen, dan detak jantung setiap hari.

5. Minum obat dan vitamin secara teratur dan ikuti anjuran dokter.

6. Jika keadaan lebih buruk misalnya napas lebih berat, temperatur tinggi, dan dehidrasi, segera pergi ke rumah sakit.

7. Gunakan masker.

Baca Juga: Miris! Lakukan Razia PPKM, Oknum Satpol PP di Gowa Bertindak Arogan, Adu Mulut hingga Pukul Ibu Hamil

8. Jaga jarak dengan mereka yang merawatmu.

9. Cuci tangan secara teratur dengan disinfektan 70 persen alkohol atau sabun dan air mengalir selama 2 menit.

10. Berjemur minimal 15 menit perhari untuk mendapatkan vitamin D.

Lakukan peregangan, lakukan hal ini seperlunya dan hanya jika keamanannya terjamin,

11. Jangan lupa berdoa dan tetap tenang, karena hati yang gembira adalah obat yang baik.***

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Halodoc

Tags

Terkini

Terpopuler