Cocok Buat Ide Usaha, Resep Nasi Pepes Bakar ala Chef Rudy Choirudin Ini Sangat Gurih dan Kaya Rempah Melimpah

3 November 2022, 13:37 WIB
Simak bahan dan cara membuat resep nasi pepes bakar ala Chef Rudy Choirudin, cocok buat ide usaha /YouTube Simple Rudy TV

MAPAY BANDUNG – Makanan olahan nasi tak sekadar nasi goreng saja. Dengan beberapa trik, nasi bisa disulap menjadi nasi pepes bakar. Terdengar unik dan menggugah selera bukan?

Resep nasi pepes bakar yang diungkap Chef Rudy Choirudin ini memiliki citarasa yang gurih dan kaya akan rempah khas nusantara.

Tak hanya sebagai sajian istimewa saja, resep nasi pepes bakar dari Chef Rudy Choirudin sangat jarang ditemukan di pasaran.

Bagi Anda yang sedang mencari ide usaha kuliner, nasi pepes bakar ini bisa menjadi rekomendasi yang sudah pasti menguntungkan.

Baca Juga: Jutaan Ibu-ibu Belum Coba! Resep Tahu Balado Pakai Bumbu ala Rudy Choirudin Ini Bikin Makan Semakin Lahap

Dikutip MapayBandung.com dari kanal YouTube Simple Rudy TV pada Kamis 3 November 2022, berikut bahan dan langkah mudah membuat nasi pepes bakar.

Bahan pertama:

400 gr nasi putih dingin
50 gr sumsum sapi (opsional)
30 gr daun kemangi
2 batang daun bawang dirajang
4 sdm minyak goreng
1 batang serai dimemarkan
2 lembar daun salam
100 ml air
½ sdt merica bubuk
1 sdt kunyit bubuk
1 sdt ketumbar bubuk

Bahan halus, dapat menggunakan cobek atau blender:

3 siung bawang putih
3 cm lengkuas
3 cm jahe
3 buah kemiri goreng
3 buah cabe rawit merah
4 buah bawang merah
1 sdt terasi
1 sdt garam

Bahan ketiga:

50 g teri medan digoreng
2 sdm sambal terasi
5 buah ampela goreng yang dibumbu garam dirajang tipis-tipis

Bahan lain:

Daun pisang bersih yang telah diasapi (layu)
Mangkok kecil untuk cetakan nasi
Tusuk gigi secukupnya

Baca Juga: Anak Gak Suka Sayur Dijamin Makan Lahap! Cobain Resep Sop Sayur Ayam Ini Enak dan Gurih

Langkah membuat:

1. Panaskan sedikit minyak, kemudian tumis serai, daun salam, sumsum (opsional), dan bumbu yang telah dihalus

2. Tumis hingga harum dan matang kemudian tambahkan dengan 100 ml air. Aduk hingga merata dan biarkan air berkurang sedikit.

3. Masukkan daun kemangidan daun bawang hingga tercium aroma sedap.

4. Tambahkan nasi putih, aduk hingga merata, kemudian sisihkan campuran nasi pada wadah lain.

Baca Juga: Yana Mulyana Mengaku Bersyukur Atas Putusan Lahan Kebun Binatang Bandung Sah Jadi Milik Pemkot Bandung

5. Sementara itu Pada wajan lainnya, campur bahan-bahan yang terdapat pada bagian ketiga dengan sedikit minyak, aduk hingga rata, sisihkan.

6. Siapkan mangkuk kecil untuk mencetak nasi, beri setengah nasi, tambahkan sambal terinya, tutup kembali dengan nasi hingga penuh, padatkan hingga tidak ada udara yang masuk.

7. Pindahkan nasi yang telah dicetak pada daun pisang 2 lapis, lakukan hingga nasi dan bumbu teri habis. Sematkan dengan tusuk gigi jika perlu.

8. Bakar nasi di atas panggangan atau arang bara hingga tercium armoa yang sedap dan nasi pepes bakar siap disajikan.

Itulah cara mudah membuat resep nasi pepes bakar ala Chef Rudy Choirudin, sangat mudah bukan?

Karena belum ada yang membuat ide usaha nasi pepes bakar, tentu saja sajian ini akan menjadi tren kuliner baru di kota Anda.***

Editor: Haidar Rais

Sumber: YouTube Simple Rudy TV

Tags

Terkini

Terpopuler