Tatapan Dingin Ferdy Sambo Saat Jalani Sidang dengan Ayah Brigadir J Jadi Sorotan, Netizen: Serem Sih

2 November 2022, 11:00 WIB
Terdakwa Ferdy Sambo saat menjalani persidangan lanjutan dengan agenda pemeriksaan saksi yang menghadirkan keluarga mendiang Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J). /YouTube POLRI TV RADIO

MAPAY BANDUNG - Terdakwa Ferdy Sambo baru saja menjalani sidang lanjutan perkara kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat alias Brigadir J di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, pada Selasa 1 November kemarin.

Sidang lanjutan itu beragendakan pemeriksaan saksi, di mana Jaksa Penuntut Umum (JPU) menghadirkan 12 orang saksi dari keluarga Brigadir J, dan dua di antaranya adalah orangtua dari almarhum.

Ada momen yang menjadi sorotan publik selama persidangan kemarin, yakni tatapan terdakwa Ferdy Sambo yang dianggap ‘dingin’ saat mendengar kesaksian dari ayah Brigadir J.

Baca Juga: Resep Iga Bumbu Kecap, Dagingnya Empuk, Rasanya Jos di Lidah

Hal ini bermula saat ayah Brigadir J, Samuel Hutabarat, bertanya kepada terdakwa Ferdy Sambo soal bagaimana perasaannya ketika nyawa anaknya diambil paksa.

“Pak Ferdy Sambo ini seorang ayah bagi anak-anaknya, saya pun seorang ayah bagi anak-anak saya. Jadi, dengan begitu sadis nyawa anak saya ataupun nyawa anak dia, saya ambil secara paksa, di rumahnya sendiri, bagaimana perasaan dia?” tanya Samuel Hutabarat.

Terdakwa Ferdy Sambo yang terekam kamera dan sedang mendengarkan Samuel itu pun berekspresi sangat dingin, sehingga, banyak netizen yang ikut berkomentar terkait hal ini.

Baca Juga: Resep Bakwan Quaker Rolled Oats Renyah dan Gurih, Bikin Kolesterol Rontok

“Ga ada rasa penyesalan ku liat,” tulis akun @/viv***, yang dikutip MapayBandung.com dari Instagram @/mimi.julid2, Rabu 2 November 2022.

Diberitakan sebelumnya, ayah dari almarhum Brigadir J, Samuel Hutabarat, hadir dalam persidangan terdakwa Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi sebagai saksi di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.

Di persidangan, Samuel menceritakan momen dirinya menerima peti jenazah dari Brigadir dan dirinya sempat dilarang oleh Kombes Leonardo Simatupang untuk membuka petinya.

Baca Juga: Kominfo Skakmat Siaran TV Analog Jabodetabek Mulai 2 November 2022, Bagaimana Wilayah Jabar Lainnya?

Baca Juga: Begini Cara Nonton Siaran TV Digital Tanpa Set Top Box

Samuel juga mengatakan dirinya disodorkan kertas penyerahan peti jenazah untuk ditandatangani.

“Saya disodorkan BAP penyerahan peti jenazah. Saya minta buka itu peti, kalau itu bukan anak saya, saya tidak mau terima,” kata Samuel Hutabarat, saat memberikan saksi di PN Jakarta Selatan, Selasa 1 November kemarin.

“Kalau belum saya lihat jenazah anak saya, kalau saya belum lihat, saya tidak mau terima,” tambah dia.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler