Cocok Disajikan dengan Nasi Hangat! Ini Resep Tumis Sapi Lada Hitam untuk Idul Adha

- 20 Juni 2023, 19:45 WIB
Resep tumis sapi lada hitam nikmat dari daging kurban Idul Adha 2023
Resep tumis sapi lada hitam nikmat dari daging kurban Idul Adha 2023 /YouTube Uli's Kitchen

2. Panaskan 5 sendok makan minyak sayur dalam wajan. Tumis bawang putih hingga harum, lalu masukkan daging sapi yang sudah dimarinasi. Tumis daging hingga berubah warna menjadi kecoklatan.

3. Tambahkan 200 ml air ke dalam wajan. Kemudian masukkan 1 sendok teh lada hitam, 3-4 sendok makan kecap manis, 1 sendok makan saus tiram, 1 sendok teh kaldu bubuk, 1/2 sendok teh garam, dan 1 sendok makan gula pasir. Aduk semua bumbu hingga merata.

 

4. Selanjutnya, masukkan bawang bombay, cabai hijau, dan cabai merah. Masak tumisan hingga sayurannya agak layu dan sedikit menyusut.

5. Larutkan 1 sendok makan tepung maizena dengan sedikit air. Tuangkan larutan maizena ke dalam tumisan sambil terus diaduk. Masak hingga kuah mengental dan mendidih.

6. Angkat tumis sapi lada hitam dari wajan, dan sajikan dengan nasi hangat.

Selamat menikmati tumis sapi lada hitam yang lezat dan menggugah selera yang dinikmati bersama keluarga saat Idul Adha 29 Juni 2023 nanti!***(Fadhallah Rifqi Al Najma/Job Training)

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x