Sering Alami 8 Hal Ini? Hati-hati Anda Bisa Jadi Hiperseksual Kata dr. Silvia Utomo

- 7 September 2022, 16:40 WIB
Tanda-tanda seseorang yang hiperseks
Tanda-tanda seseorang yang hiperseks /Alodokter/

MAPAY BANDUNG - Hubungan intim merupakan salah satu kebutuhan alami setiap manusia.

Akan tetapi jika hubungan intim dilakukan terus menerus atau secara berlebihan tentu tidak baik, karena bisa membuat seseorang kecanduan atau hiper seks.

Menurut dokter Silvia Utomo, seseorang yang kecanduan seks mengalami kesulitan untuk mengendalikan hasrat dan tindakan yang berbau seksual seperti masturbasi hingga menonton film porno.

Dokter Silvia membagikan mengenai ciri-ciri dari orang yang hiperseks adalah sebagai berikut, seperti yang dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Dokter 24 pada Rabu 7 September 2022.

Baca Juga: Dijamin Anti Selip! Intip 4 Cara Memilih Bra yang Nyaman Menurut Medis Biar Payudara Lebih Sehat

1. Sering meminta melakukan hubungan seksual

Ciri pertama menurut dr. Silvia seseorang yang hiperseks sering meminta melakukan hubungan seksual dengan intens dan terus menerus.

“Kadang aga bersifat memaksa,” jelas dr. Silvia.

2. Suka membaca atau melihat gambar erotis

Seseorang yang suka membaca atau melihat gambar porno, erotis, atau gambar netral dan diartikan ke arah porno.

3. Gerakan bercinta abnormal

Saat melakukan hubungan intim, terkadang pasangan melakukan gerakan abnormal dan mengikuti fantasinya.

Baca Juga: Bukan Hanya Soal Rezeki, Tuah Burung Perkutut Jenis Ini Bisa Bikin Pemiliknya Berkharisma dan Berwibawa

4. Sering masturbasi

Pasangan yang sering melakukan masturbasi walaupun sudah melakukan hubungan intim sebelumnya adalah ciri dari orang yang hiperseks.

5. Agresif dan tidak malu di depan lawan jenisnya

Selanjutnya seseorang yang hiperseks juga cenderung bersifat agresif dan tidak malu saat di depan lawan jenisnya.

6. Tidak suka ditolak saat mengajak berhubungan intim

Kemudian ciri selanjutnya seseorang yang hiperseks adalah tidak mau ditolak saat mengajak berhubungan intim.

Baca Juga: Teropong Gaib Pesugihan di Makam Roro Mendut, Benarkah Ritual Syahwat di Ruangan 3X5 Meter?

7. Berhubungan seksual untuk keluar dari masalah

Setiap memiliki masalah, seseorang yang hiperseks cenderung akan berhubungan seksual untuk terhindar dari masalah tersebut.

8. Terlibat dalam tindakan kriminal

Ciri terakhir orang yang hiperseksual adalah bukan tidak mungkin orang tersebut akan terlibat dengan tindakan kriminal karena kecenderungannya dalam seks.***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah