Cara Gratis Atasi Pegal Linu, Cukup Lakukan Ini Selama Seminggu Kata dr. Zaidul Akbar, Dijamin Ampuh

- 15 Mei 2022, 06:45 WIB
Dokter yang juga pendakwah dr. Zaidul Akbar membagikan cara gratis untuk mengatasi penyakit pegal linu yaitu cukup lakukan hal ini seminggu.
Dokter yang juga pendakwah dr. Zaidul Akbar membagikan cara gratis untuk mengatasi penyakit pegal linu yaitu cukup lakukan hal ini seminggu. /Youtube/Tangkap Layar dr. Zaidul Akbar Official.



MAPAY BANDUNG - Tak banyak yang tahu jika pegal linu bisa diatasi dengan sangat mudah, tanpa perlu keluarkan biaya.

Menurut ahli herbal dr. Zaidul Akbar, salah satu cara mengatasi pegal linu bisa dimulai dengan perbaikan pola hidup.

Sebab, kebanyakan kasus badan pegal linu berasal dari konsumsi makanan tak sehat.

dr. Zaidul Akbar mengatakan, nasi putih serta makanan yang diolah menggunakan minyak goreng merupakan biang kerok badan pegal linu.

“Kemudian hindari nasi putih, dan semua produk yang diolah menggunakan minyak goreng,” tutur dr. Zaidul Akbar, dikutip MapayBandung.com dari Kanal YouTube Bisikan.com, Jumat 13 Mei 2022.

Baca Juga: Merinding! Datang Langsung ke Lokasi KKN di Desa Penari, Ini Kata Juru Kunci Rowo Bayu Banyuwangi

Tak hanya minyak goreng dan nasi putih, gula pasir dan tepung juga wajib dihindari.

“Selama 7 hari ke depan, tidak ada lagi makanan yang berbasiskan tepung dan gula pasir,” tegas dr. Zaidul Akbar.

Jika rutin melakukan kebiasaan tersebut, maka pegal linu bahkan ngantuk bisa hilang dengan sendirinya.

“Seminggu saja kalau begitu, nanti ngantuknya mulai hilang, pegel-pegel hilang,” ujarnya.

Selain menghindari makanan tinggi kalori, dr. Zaidul Akbar miliki resep herbal yang ampuh redakan pegal linu.

Caranya, dengan rutin mengonsumsi ramuan herbal, yang diolah dari rimpang dan bahan herbal lainnya.

"Ramuan ini dibuat dari rumput laut secukupnya, jahe sejempol, chia seeds 1 sdm, kurma 3 butir dan air 300 ml," ujarnya, dikutip dari akun Instagram @dr.zaidulakbar.resepjsr.

Baca Juga: Tips Memilih Skincare ala dr. Clarin Hayes untuk Kamu yang Miliki Kulit Beminyak, Simak Penjelasannya

Cara membuat ramuan ini cukup mudah kata dr. Zaidul Akbar.

Pertama, rebus terlebih dahulu rumput laut ke dalam air sebanyak 300 ml agar mengembang.

Selain mengembang, merebus dapat menetralisir rasa asin pada rumput laut.

Setelah itu, tiriskan rumput laut dan cuci hingga bersih.

Kedua. Rebus jahe yang sudah di iris-iris. Masukkan juga rumput laut, chia seeds, dan kurma yang sudah disuwir tipis.

Tunggu selama 3 menit, bila dirasa mendidih, tiriskan dan tuangkan kedalam gelas.

Baca Juga: Manfaat Ekor Cicak Bercabang Dua, Simak 4 Syarat untuk Menarik Rezeki dan Selalu Jadi Pemenang

Ramuan ini sangat aman bila dikonsumsi setiap hari, karena diolah dari bahan-bahan alami.

Selain mampu meredakan pegal linu dan nyeri sendi, ramuan ini juga ampuh meredakan kolesterol kata dr. Zaidul Akbar.

"Ramuan ini mampu mengatasi kolesterol," ucapnya.

Tak hanya kolesterol, ramuan ini juga berkhasiat untuk memperbaiki sistem pencernaan.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah