Tips Aman Puasa Ramadhan Bagi Penderita Maag ala dr. Saddam Ismail, Hindari Konsumsi Makanan Ini

- 3 April 2022, 06:45 WIB
Ilustrasi.  dr. Saddam Ismail membagikan tips aman berpuasa Ramadhan bagi penderita penyakit maag yaitu dengan menghindari konsumsi makanan ini.
Ilustrasi. dr. Saddam Ismail membagikan tips aman berpuasa Ramadhan bagi penderita penyakit maag yaitu dengan menghindari konsumsi makanan ini. /Unsplash/Christopher Jolly



MAPAY BANDUNG - Penderita maag memang identik dengan waktu makan yang harus tepat waktu agar penyakitnya tidak kambuh.

Lantas bagaimana ketika penderita maag menjalani ibadah puasa Ramadhan yang harus menahan lapar, dahaga, dan segala hawa nafsu selama kurang lebih 14 hingga 15 jam?

dr. Saddam Ismail kali ini akan mengungkap tips aman puasa Ramadhan untuk para penderita maag.

Tips yang dikemukakam oleh dokter yang juga seorang healthy vlogger tersebut sebenarnya sangatlah mudah untuk dilakukan.

Pasalnya, agar maag tidak kambuh saat menjalani puasa Ramadhan, penderita maag cukup menghindari konsumsi beberapa jenis makanan saja.

Baca Juga: Selain Kurangi Keberuntungan Dalam Rumah, Ini Bahaya Menyimpan Perabot Usang Kata Mbah Yadi

Dikutip MapayBandung.com dari video di kanal YouTube Saddam Ismail Sabtu 2 April 2022, tips pertama yang bisa dilakukan agar maag tidak kambuh saat menjalani puasa Ramadhan adalah dengan menghindari konsumsi makanan mengandung gas.

Perlu dicatat bahwa ada juga beberapa buah dan sayuran yang mengandung gas yang tidak dianjurkan untuk penderita maag seperti nangka, kedondong, sawi, dan kol.

Selain menghindari makanan mengandung gas, dr. Saddam Ismail juga menyarankan penderita maag untuk menghindari konsumsi minuman bersoda selama menjalani puasa Ramadhan.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x