Bumil Wajib Tau, Mulai Sekarang Stop Aktivitas Ini, Bisa Bahayakan Janin Kata dr. Ema

- 6 Februari 2022, 07:45 WIB
Gejala Asam Urat Jelas dr. Ema Surya Pertiwi.
Gejala Asam Urat Jelas dr. Ema Surya Pertiwi. /Tangkap layar Youtube/Emasuperr

Baca Juga: Cukup Konsumsi Resep Alami Ini, Susah BAB Auto Lancar Kata dr. Zaidul Akbar

3. Jangan lakukan pijat urut saat hamil

Tujuan dari pijat urut bagi sebagian orang adalah agar bayi tidak sungsang atau salah posisi. Namun ternyata hal ini merupakan tindakan berbahaya terutama bagi janin. Karena ketika melakukan pijat perut, letak organ dan plasenta bayi yang masih kecil belum pasti. Sehingga hal ini sangat membahayakan bagi janin dan meningkatkan risiko terjadinya cacat janin.

4. Jangan makan rumput Fatimah untuk mempercepat persalinan

Rumput Fatimah memang memiliki kandungan oksitosin yang bisa merangsang kontraksi Rahim. Hal tersebut sama dengan melakukan proses induksi persalinan. Namun yang jadi masalah ialah belum ada penelitian tentang berapa dosis yang pas mengkonsumsi rumput Fatimah untuk merangsang persalinan.

Baca Juga: Bukan Hanya Kotoran, 5 Hal Ini Juga Dapat Sebabkan Telinga Gatal Kata dr. Saddam Ismail

Baca Juga: Merah Putih Siap Berkibar Lagi di Ajang Olahraga Internasional Usai Sanksi WADA Dicabut

'Kebanyakan, kasus yang terjadi dosis yang diminum oleh beberapa ibu hamil terlalu banyak sehingga menyebabkan kontraksi Rahim yang terlalu kuat dan membuat ketuban pecah dini dan lahir belum waktunya tanpa pertolongan yang tepat," kata dr. Ema.

5. Hindari makanan tinggi garam dan MSG

Pada ibu hamil lebih banyak menimbun cairan pada tubuh. Jika mengkonsumsi garam yang tinggi tubuh akan semakin membutuhkan cairan yang akhirnya cairan tersebut akan menumpuk pada kaki dan hal tersebut akan membuat kaki menjadi lebih bengkak.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah