Ingin Lanjutkan Rekor Unbeaten Saat Lawan Persija, Arema FC Diuntungkan Kondisi Ini

- 5 Februari 2022, 16:30 WIB
Berikut ini prediksi susunan pemain Arema FC vs Persija Jakarta pada laga Big Match BRI Liga 1 hari ini, 5 Februari 2022 pukul 20.45 WIB
Berikut ini prediksi susunan pemain Arema FC vs Persija Jakarta pada laga Big Match BRI Liga 1 hari ini, 5 Februari 2022 pukul 20.45 WIB /instagram @aremafcofficial



MAPAY BANDUNG - Arema FC bertekad melanjutkan rekor unbeaten tak terkalahkan dalam 19 laga terakhir kala menghadapi Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 2021/2022 di di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu 5 Februari 2022.

Jelang pertandingan besar ini, Singo Edan diuntungkan dengan kondisi tim yang cukup bagus.

Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida pun optimistis bisa melanjutkan catatan rekor positif saat menghadapi Macan Kemayoran malam nanti.

“Persiapan kami menghadapi pertandingan berjalan seperti biasanya, berusaha mendapatkan target tiga poin dengan kondisi tim yg cukup bagus. Kami selalu berusaha mencari tiga poin sebagai target kami,” tutur Eduardo Almeida dikutip MapayBandung.com dari laman LIB.

Baca Juga: Menuai Azab! Derita Pemuja Pesugihan Gunung Kawi, Seperti Ini Kondisi Badan Jelang Sakaratul Maut

Eduardo Almeida melihat ada perubahan dalam tubuh Persija Jakarta dibandingkan pertemuan awal di putaran pertama lalu.

Perombakan skuat serta pergantian pelatih yang dilakukan Persija Jakarta di putaran kedua membuat gaya permainan mereka berubah.

Ia mengaku sudah melakukan analisa kekuatan lawannya tersebut.

“Ya saya analisa pertandingan mereka di putaran kedua, banyak pemain baru dan juga pelatih baru. Pergantian pelatih baru tentu akan membuat mereka selalu bermain dengan motivasi tinggi,” jelas pelatih berusia 48 tahun itu.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: LIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x