Hindari 3 Kesalahan Ini Saat Menggunakan Obat Kumur, Untuk Kesehatan Mulut yang Lebih Baik

- 31 Agustus 2021, 16:35 WIB
Ilustrasi obat kumur
Ilustrasi obat kumur /Freepik/Freepik.

MAPAY BANDUNG - Obat kumur memang layak mendapat tempat yang tepat dalam rutinitas perawatan mulut sehari-hari.

Sebab, obat kumur dapat membantu mencegah gigi berlubang, menghilangkan bakteri dan meredakan gejala mulut kering.

Tetapi semua manfaat tersebut hanya bisa didapatkan jika Anda menggunakan obat mulut dengan benar.

Untuk itu, seorang dokter gigi dari klinis SmileDirectClub bernama Jeffrey Sulitzer, membagikan 3 kesalahan umum saat menggunakan obat kumur yang malah dapat mengganggu kesehatan gigi.

Baca Juga: Daftar 12 Makanan yang Jangan Dimasukan ke Dalam Kulkas

Kesalahan 1: Menggunakan Obat Kumur Langsung Setelah Menyikat Gigi

Jika Anda berkumur dengan obat kumur beberapa detik setelah menyikat gigi, Anda justru akan rugi, sebab akan ada risiko terbuangnya fluoride dari pasta gigi Anda.

Jelasnya kandungan fluoride yang ada di pasta gigi akan menyerap ke dalam email gigi untuk memperkuat gigi, sehingga membuatnya lebih tahan plak dan membantu mencegah demineralisasi

"Namun, agar bahannya efektif, perlu waktu untuk melapisi gigi Anda dan mengaktifkan (fluoride)nya," kata Dr. Sulitzer dikutip MapayBandung.com dari LiveStrong, Selasa, 31 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: Livestrong


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x