Makan Pedas Ternyata Ada Manfaatnya Lho, Apa Aja Ya?

- 19 April 2021, 17:46 WIB
Berikut beberapa manfaat dari makanan pedas dari cabai
Berikut beberapa manfaat dari makanan pedas dari cabai /Pixabay

MAPAY BANDUNG - Mengonsumsi makanan pedas memang sangat nikmat, terutama bagi mereka yang merupakan pecinta makanan pedas.

Pada dasarnya pedas cabai berasal dari senyawa yang dinamakan capsaicin atau kapsaisin. Senyawa ini akan dikeluarkan oleh cabai sebagai bentuk perlindungan agar tidak dimakan oleh mamalia salah satunya manusia. Namun, senyawa ini tidak berfungsi pada unggas dan reptil.

Disisi lain tak banyak yang tahu jika rutin mengonsumsi capsaicin atau cabai dengan jumlah yang tidak berlebihan akan memberikan manfaat yang baik bagi tubuh.

Melalui channel pribadinya Dr. Ema Surya Pertiwi berbagi tentang manfaat dari mengonsumsi makanan pedas atau mengandung capsaicin.

 

  1. Mengurangi risiko kematian

Penelitian menunjukkan, orang yang rutin mengonsumsi makanan pedas sekitar 3-4 kali dalam seminggu, dapat membantu mengurangi resiko kematian sebanyak 14 persen dibanding orang yang tidak pernah atau jarang memakan makanan pedas.

Hal itu dikarenakan kandungan capsaicin ini dapat membantu melancarkan sirkulasi peredaran darah, sehingga membuat jantung pun lebih sehat. Tak hanya itu senyawa yang ada pada cabai ini juga dapat menurunkan kadar kolesterol jahat pada tubuh kita. Namun efek ini berlaku apabila kita juga menurunkan konsumsi garam dan makanan yang terlalu tinggi kolesterol.

 

  1. Membantu menyembuhkan penyakit maag

Tidak banyak yang tahu bahwa kandungan capsaicin ini dapat membantu menyembuhkan penyakit maag. Sebelumnya banyak orang yang beranggapan bahwa makanan pedas menjadi salah satu penyebab penyakit maag, karena dapat menimbulkan rasa sakit pada perut setelah mengonsumsinya.

Halaman:

Editor: Rizky Perdana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x