Beberapa Makanan Ini Harus Dihindari Jika Tidak Ingin Wajah Berminyak Kata dr. Saddam Ismail

12 Mei 2022, 12:30 WIB
Ilustrasi. Dokter yang juga healthy vlogger dr. Saddam Ismail membagikan beberapa makanan yang harus dihindari agar wajah tidak berminyak. /Pixabay



MAPAY BANDUNG - Kulit wajah berminyak bisa terjadi pada siapapun, baik wanita atau pria dan di kalangan muda maupun tua.

Kondisi wajah berminyak disebabkan oleh produksi minyak atau sebum yang berlebihan sehingga bisa menimbulkan jerawat dan komedo.

Namun tak perlu khawatir karena dr. Saddam Ismail kali ini akan mengungkap cara yang bisa dilakukan agar wajah tidak berminyak.

Baca Juga: Dahsyat! Makanan Ini Bisa Percepat Penyembuhan Patah Tulang Kata dr. Saddam Ismail

Cara ala dr. Saddam Ismail agar wajah tidak berminyak adalah dengan menghindari konsumsi beberapa makanan tertentu.

Perlu diketahui sebelumnya bahwa produksi minyak tersebut keluar dari kelenjar keringat yang nantinya muncul dari pori-pori.

Sebenarnya kelenjar minyak tersebut sangat bermanfaat dan tidak merugikan, bahkan sangat baik untuk melembabkan wajah.

Namun, yang menjadi masalah adalah ketika produksi minyak tersebut sudah berlebihan, dan tidak wajar.

Umumnya kulit berminyak ini disebabkan karena hormon yang tidak seimbang, keturunan, stress bahkan perawatan kulit yang salah.

Baca Juga: Mudah! Ini 9 Cara Mengetahui Apakah Seseorang Merindukan Anda Atau Tidak Kata Praktisi Kejawen Dewi Sundari

Akan tetapi, selain dari beberapa faktor tersebut ternyata makanan pun berpengaruh terhadap produksi minyak yang berlebih.

Makanan pertama yang harus dihindari untuk dikonsumsi agar wajah tidak berminyak yakni makanan yang tinggi garam.

Pasalnya, menurut dr. Saddam Ismail, natrium yang terkandung di dalamnya akan menarik air sehingga bisa menyebabkan kulit kering dan dehidrasi.

"Sehingga jika terlalu berlebih dalam mengkonsumsi garam, nantinya kelenjar keringat akan memproduksi banyak minyak agar kulit tetap lembab dan tidak kering," kata dr. Saddam Ismail seperti dikutip MapayBandung.com dari video di kanal YouTube Saddam Ismail Minggu 8 Mei 2022.

Baca Juga: Persib Bandung Mulai Latihan 16 Mei, Robert Alberts Siapkan Porsi Latihan Khusus

Makanan berikutnya yang perlu dihindari adalah makanan berbahan dasar tepung terigu, karena saat proses penggilingan, gizi dan serat yang ada di dalamnya menjadi berkurang.

Selain itu, tepung terigu juga memiliki kadar glikemi yang tinggi sehingga bisa menyebabkan kadar gula darah naik.

"Terlebih jika sering mengkonsumsi tepung-tepungan, nantinya tubuh akan memproduksi minyak secara berlebih, yang bisa menyebabkan jerawat," pungkas dr. Saddam Ismail.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler