Lakukan Ini Setiap Hari untuk Hilangkan Kecanduan Akibat Rokok, dr. Zaidul Akbar: Konsumsi Sehabis Makan

10 Desember 2021, 23:08 WIB
Resep minuman sehat anti nyeri, anti nyeri, dan anti penuaan ala dr. Zaidul Akbar. /Tangkap layar YouTube.com/dr. Zaidul Akbar Official



MAPAY BANDUNG - Dokter sekaligus penceramah, dr. Zaidul Akbar mengingatkan jika rokok amat berbahaya bagi kesehatan paru-paru.

Tak hanya itu, rokok juga dapat menimbulkan kecanduan berlebih.

dr. Zaidul Akbar mengatakan, rasa candu akibat rokok ini akan berdampak negatif pada tubuh dan pikiran.

Jadi, seseorang harus peduli dengan kesehatannya dan mulai berhenti merokok.

Tetapi, kadang upaya diri untuk berhenti merokok ini pupus di tengah jalan.

Baca Juga: Bersihkan Paru-paru yang Hitam Akibat Nikotin Rokok dengan Konsumsi Ini Kata dr. Zaidul Akbar

Sebab efek candu yang begitu hebat dari rokok, selalu berhasil membuat penikmat lintingan tembakau itu untuk kembali dan memuaskan rasa candunya lagi.

Namun jangan khawatir, dr. Zaidul Akbar memiliki sebuah tips untuk mengatasi rasa kecanduan berlebih akibat rokok.

Bahkan, tips ini mampu membuat seseorang berhenti menjadi perokok aktif.

Tips tersebut adalah dengan mengonsumsi mentimun.

Sebab, mentimun mengandung sebuah zat yang dapat menetralisir nikotin yang menempel dalam paru-paru.

Kandungan tersebut dinamakan alkaline.

"Kandungan alkaline dalam timun dapat membersihkan organ tubuh dari bahayanya nikotin yang masuk," tegas dr. Zaidul Akbar, dikutip MapayBandung.com dari akun Instagram @dr.zaidulakbar.resep, Jumat 10 Desember 2021.

Baca Juga: 9 Pohon yang Jadi Tempat Tinggal Makhluk Halus, Nomor 6 Buahnya Enak Dimakan

Cara memanfaatkan mentimun untuk mengatasi masalah kecanduan akibat rokok, cukup mudah kata dr. Zaidul Akbar.

"Kalau mau berhenti merokok, siapkan mentimun yang sudah diiris-iris lalu dikonsumsi setiap selesai makan," ujarnya.

dr. Zaidul Akbar juga menegaskan, dengan mengonsumsi mentimun, rasa kecanduan akibat rokok akan hilang dengan sendirinya.

"Mengonsumsi mentimun saat rasa candu akibat rokok muncul, dapat menghentikan kecanduan," ungkapnya.

Baca Juga: Nggak Nyangka, Bahan Dapur Ini Bisa Atasi Rambut Rontok, Cukup Balurkan Selama 14 Hari Kata dr. Zaidul Akbar

Namun, dr. Zaidul Akbar menyampaikan jika mentimun baiknya dikonsumsi sekaligus dengan bijinya.

Karena biji mentimun mengandung banyak vitamin E yang berkhasiat membuat wajah jadi awet muda.

"Biji mentimun mengandung banyak vitamin E, untuk menghambat penuaan dini dan menghilangkan keriput," pungkasnya.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler