Marko Simic Tuduh Persija Tunggak Gaji, Persija Bantah dengan Tegas: Itu Tidak Benar!

- 27 April 2022, 16:46 WIB
Official Statement Persija Jakarta Atas Tuduhan Tak Bayar Gaji Marko Simic Selama 1 Tahun
Official Statement Persija Jakarta Atas Tuduhan Tak Bayar Gaji Marko Simic Selama 1 Tahun /persija.id

MAPAY BANDUNG - Striker Persija Jakarta, Marko Simic menuduh manajemen Persija tak membayarkan gajinya selama setahun. Alasan itu pun membuat dirinya memutuskan untuk mengakhiri kontraknya bersama Macan Kemayoran.

Menanggapi hal itu, Presiden Persija, Mohamad Prapanca secara tegas membantah tuduhan Marko Simic. Menurutnya, Persija adalah klub yang patuh dan taat hukum.

"Tidak benar ada pernyataan yang menyebutkan bahwa gaji pemain tidak dibayar selama satu tahun," tegasnya.

Persija menyebut bahwa permasalahan gaji yang dialami Simic sebenarnya telah sesuai dengan SK PSSI yang kala itu melihat kondisi pandemi Covid-19.

Baca Juga: Marko Simic Tinggalkan Persija Gara-gara Tak Digaji Setahun, Marc Klok: End Of Era

"Ada pun penyesuaian gaji yang diberlakukan mengacu pada keputusan dari PSSI terkait pemberhentian kompetisi karena adanya pandemi Covid-19. Dasarnya adalah Surat Keputusan (SK) PSSI bernomor SKEP/69/XI/2020," tambahnya.

Dalam situasi itu, kata Prapanca, semua pemain termasuk Marko Simic sepakat akan kebijakan tersebut yang dituangkan dalam adendum pertama sehingga semua berjalan sebagaimana mestinya.

Namun pada perjalanannya, Prapanca mengklaim, Marko Simic memiliki pemahaman yang berbeda untuk adendum selanjutnya.

Baca Juga: Minum Seduhan Daun Ini 1 Kali Sehari Bisa Bikin Tubuh Bebas Darah Tinggi Kata dr. Zaidul Akbar

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah