Airlangga Sebut Kartu Prakerja Jadi Cerita Sukses Indonesia dalam Hadapi Pandemi

- 12 Februari 2022, 14:30 WIB
Airlangga Hartarto menyampaikan bahwa kebijakan PPKM kembali diterapkan di luar Jawa dan Bali dari 18-31 Januari 2022.
Airlangga Hartarto menyampaikan bahwa kebijakan PPKM kembali diterapkan di luar Jawa dan Bali dari 18-31 Januari 2022. /Foto: Humas Setkab/Jay



MAPAY BANDUNG - Penyebaran pandemi virus Corona (Covid-19) dalam dua tahun terakhir ini tidak hanya berdampak pada kesehatan, tapi juga terhadap ekonomi.

Oleh karenanya, pemerintah melakukan berbagai langkah agar roda perekonomian Indonesia kembali bangkit.

Salahsatunya melalui program Kartu Prakerja yang disebut Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Menko Ekon) Airlangga Hartarto sebagai salah satu cerita sukses Indonesia di masa pandemi.

Menurut Airlangga, Program Kartu Prakerja menjadi cerita sukses Indonesia dalam berinovasi dan bertransformasi digital dan saat ini terbukti mampu menjadi salah satu penyokong masyarakat di masa pandemi.

“Program Kartu Prakerja adalah bentuk inovasi dalam pelayanan publik untuk menyalurkan bantuan program secara masif kepada seluruh masyarakat Indonesia. Ini semua dapat dilakukan dengan inovasi pemerintah dalam menerapkan sistem end to end digital dan menggunakan teknologi berbasis cloud,” ujar Airlangga, dikutip MapayBandung.com dari laman resmi Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Sabtu 12 Februari 2022.

Baca Juga: Radang Tenggorokan dan Asam Lambung Auto Sembuh dengan Satu Sendok Bahan Ini Kata dr. Saddam Ismail

Dia menambahkan, seluruh penerima Kartu Prakerja mendapatkan pelatihan dan insentif yang merupakan bagian dari perlindungan sosial.

Program Kartu Prakerja juga menurutnya, telah mendorong ekosistem kemitraan secara digital yang bersifat terbuka.

Saat ini, dalam ekosistem Kartu Prakerja terdapat 180 lembaga pelatihan dan telah dinikmati oleh 11,4 juta penerima, termasuk purna pekerja migran.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Kemenko Bidang Perekonomian


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x