Kurban 1.100 Ekor Hewan di Hari Raya Idul Adha 2021, Putra Siregar Pecahkan Rekor MURI

- 21 Juli 2021, 08:11 WIB
 Putra Siregar pecahkan rekor MURI, kurban 1100 hewan kurban untuk masjid di seluruh Indonesia.
Putra Siregar pecahkan rekor MURI, kurban 1100 hewan kurban untuk masjid di seluruh Indonesia. /Tangkapan Layar Instagram.com/@putrasiregarr17

MAPAY BANDUNG - Hari Raya Iduladha merupakan salah satu hari besar bagi umat muslim di seluruh dunia.

Meski masih berada di tengah pandemi Covid-19 yang masih merebak, hal itu tidak menyurutkan semangat masyarakat Indonesia untuk berkurban, tak terkecuali Putra Siregar.

Melalui unggahan di akun Instagramnya, pemilik PS Store itu mengaku bersyukur penyembelihan hewan 1.100 hewan kurban berjalan lancar hingga memecahkan rekor MURI.

Baca Juga: PPKM Darurat Diperpanjang di Kota Bandung, Oded Akan Berikan Relaksasi Jam Operasional Cafe dan Restoran

Dirinya juga mengucapkan terima kasih kepada Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas yang telah memberikan dukungan penyembelihan hewan kurban itu.

Baca Juga: Ojol Bandung Diperbolehkan Lewati Penyekatan Jalan, Rencana Aksi Konvoi Keliling Hari ini Dibatalkan

"Alhamdulillah proses penyembelihan 1.100 hewan kurban berjalan lancar, Semoga Rekor MURI ini tidak mengurangi pahala dari berkurban," tulis Putra Siregar.

"Pertama terima kasih kepada Allah yang maha pengasih lagi maha penyayang yang telah mempercayakan kepada papi dengan menitipkan harta, Semoga Harta yang dititipkan ke papi bisa papi pergunakan dijalan Allah," ujarnya.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari ini Rabu 21 Juli 2021 : Drama Turki Kurulus Osman Tayang Pukul 20.00 WIB

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x