Pernyataan Mensos Soal Papua Tuai Pro Kontra, Fadli Zon Minta Tri Rismaharini Cabut Pemindahan ASN ke Papua

- 14 Juli 2021, 11:22 WIB
Fadli Zon minta pernyataan Risma soal Papua dicabut karena dinilai sensitif.
Fadli Zon minta pernyataan Risma soal Papua dicabut karena dinilai sensitif. /Twitter/@fadlizon

MAPAY BANDUNG - Pernyataan yang dilontarkan oleh Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini menuai kontroversi di jagat dunia maya.

Tak hanya dari netizen, pernyataan wanita yang akrab disapa Risma ini juga mengundang respon dari sejumlah politisi, salah satunya Wakil Ketua Umum DPP Partai Gerindra Fadli Zon.

Lewat akun Twitternya, mantan Wakil Ketua DPR ini menyebut pernyataan tersebut masuk dalam kategori sensitif lantaran dinilai telah mendiskreditkan Papua.

"Pernyataan Menteri Sosial ini menyiratkan seolah Papua jd tempat hukuman ASN yg tak becus," tulis Fadli Zon.

Baca Juga: Ashanty Akhirnya Ungkap Cerita Perjuangan Sembuh dari Covid-19: Kuncinya Ada di Pikiran

Dirinya meminta kepada politisi PDIP itu untuk mencabut pernyataannya.

"Sebaiknya cabut saja pernyataan sensitif seperti ini," ujar Fadli Zon.

Pernyataan Risma ini viral berawal dari dirinya yang memprotes kepada sejumlah ASN yang ada di Balai Wyataguna, Bandung lantaran dinilai tidak ikut membantu memasak di dapur umum yang dibuat oleh instansinya untuk mendistribusikan makanan kepada masyarakat.

Saat kunjungan, mantan Walikota Surabaya ini mendapati adanya dapur umum yang hanya dikerjakan oleh petugas dari Tagana dan petugas lainnya.

Sementara dirinya menilai ASN lainnya di lingkungan Kementerian Sosial hanya bekerja di dalam kantornya masing-masing.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah