Fadli Zon Sebut Pembelajaran Tatap Muka Terbatas Lebih Baik Ditunda, Ini Alasannya

- 5 Juni 2021, 12:07 WIB
Ilustrasi Anak Sekolah.**
Ilustrasi Anak Sekolah.** /PRFM/Ilustrasi PRFM

MAPAY BANDUNG - Anggota DPR RI Fadli Zon mencuitkan pendapatnya soal Pembelajaran Tatap Muka (PTM) terbatas yang rencananya mulai dilaksanakan pada Juli 2021 mendatang.

Dalam cuitannya di @fadlizon, ia menilai pembukaan PTM terbatas berisiko terhadap penyebaran paparan virus corona.

Politikus Partai Gerindra tersebut meminta pemerintah fokus pada penanganan pandemi Covid-19.

Baca Juga: 600 Sekolah Siap Lakukan PTM Terbatas, Ketua FAGI: Bisa Batal Jika Status Bandung Kembali Zona Merah Covid-19

"Membuka sekolah tatap muka harus ditunda. Sangat berbahaya. Lebih baik fokus meredakan pandemi ini ketimbang buka peluang penyebaran massal yg nantinya kita sesali," tulisnya dalam @fadlizon Sabtu 5 Juni 2021.

Sekolah tatap muka atau PTM terbatas, lanjut Fadli, dapat ditunda hingga 6 bulan kedepan.

PTM terbatas baru dapat dimulai, ketika situasi pandemi Covid-19 sudah dapat tertangani

"Lebih baik tunda 3 sampai 6 bulan sampai situasi terukur dan kondusif," lanjutnya.

 Baca Juga: Sekolah di Kota Bandung Wajib Penuhi Daftar Periksa Sebelum Gelar Pembelajaran Tatap Muka

Halaman:

Editor: Rifki Abdul Fahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x