Jauh dari Berkah! Beberapa Hiasan Rumah Ternyata Dilarang Ada di Dalam Rumah Seorang Muslim

- 1 September 2021, 17:31 WIB
Ilustrasi hiasan dinding.
Ilustrasi hiasan dinding. /PRFM

Bahkan, larangan memajang kaligrafi Al-quran ini pun telah disepakati oleh para Imam dari keempat Mazhab. Alasannya, ayat-ayat Al-quran adalah kalimat yang suci dan harus dijaga kesuciannya, sehingga tak boleh dituliskan di dinding apalagi di lantai.

Selain itu, hal ini dikhawatirkan akan menjadi bahan bagi orang-orang kafir untuk menghina Allah lewat perantara kaligrafi Al-quran tersebut.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa 11 Muharram Beserta Keutamannya, Yuk Kerjakan Biar Dapat Limpahan Pahala

6. Tanda salib

Tanda salib adalah benda yang dilarang berada di rumah karena menunjukkan tanda-tanda kesyirikan, sementara rumah seorang muslim adalah suci.

Itulah sebabnya, tanda salib tidak boleh di simpan di dalam rumah bagi umat muslim seperti hadits yang diriwayatkan dari Aisyah r.a yang berkata:

“Sesungguhnya Nabi Saw, tidak pernah meninggalkan sesuatu yang berbentuk salib kecuali dirusaknya,” HR. Bukhari dan Dawud.

7. Lonceng

Benda lainnya yang dilarang berada di dalam rumah yaitu lonceng karena merupakan kesukaan setan dan malaikat tidak menyukainya seperti yang dijelaskan dalam beberapa hadits.

“Malaikat tidak akan berkawan dengan seseorang yang disekitarnya terdapat anjing atau lonceng,” HR. Muslim.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x