KPU Kota Bandung Gelar Simulasi Pungut-Hitung Suara untuk Edukasi Petugas KPPS dan Pemilih

- 30 Januari 2024, 19:30 WIB
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara serta penggunaan SIREKAP dalam rangka persiapan Pemilu serentak 2024 di GOR Saparua, Selasa 30 Januari 2024
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara serta penggunaan SIREKAP dalam rangka persiapan Pemilu serentak 2024 di GOR Saparua, Selasa 30 Januari 2024 /DISKOMINFO KOTA BANDUNG



BRAGA, MAPAYBANDUNG.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara serta penggunaan SIREKAP dalam rangka persiapan Pemilu serentak 2024 di GOR Saparua, Selasa 30 Januari 2024

Ketua KPU Kota Bandung, Wenti Frihadianti mengatakan, simulasi pemungutan dan penghitungan suara itu bagi Kelompok Penyelenggara Penyelenggara Pemilu (KPPS) serta para pemilih.

"Untuk kegiatan simulasi dihadiri 500 orang secara langsung menghadirkan masyarakat, KPPS dan unsur KPU," katanya.

Baca Juga: Persib Main di GBLA! Berikut Tips Agar Terhindar Kemacetan di Gedebage Bandung Minggu 4 Februari 2024

Simulasi itu dilakukan dalam rangka memberikan pengetahuan kepada masyarakat terkait kondisi ril proses pemungutan suara di TPS pada 14 Februari 2024.

Dari proses simulasi ini diharapkan juga untuk memberikan wawasan dan pengetahuan untuk badan penyelenggara dalam hal ini KPPS. Terutama terkait pemungutan suara dan rekapitulasi perhitungan suara.

"Di sisi lain, kita memberikan pemahaman kepada pemilih bagaimana alur pemilihan yang baik dan benar," ujarnya.

Baca Juga: Sering Disajikan Saat Imlek, Simak 5 Fakta Unik Kue Keranjang, Nomor 4 Pasti Kamu Baru Tahu

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara serta penggunaan SIREKAP dalam rangka persiapan Pemilu serentak 2024 di GOR Saparua, Selasa 30 Januari 2024
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bandung menggelar simulasi pemungutan dan perhitungan suara serta penggunaan SIREKAP dalam rangka persiapan Pemilu serentak 2024 di GOR Saparua, Selasa 30 Januari 2024 DISKOMINFO KOTA BANDUNG

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x