Pastikan Warga Patuhi Protokol Kesehatan, Forkopimda Kota Bandung Gelar Patroli Gabungan

- 13 Maret 2022, 15:45 WIB
Pemerintah Kota Bandung bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Bandung menggelar operasi gabungan untuk memastikan warga tetap mematuhi protokol kesehatan dalam beraktifitas
Pemerintah Kota Bandung bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Bandung menggelar operasi gabungan untuk memastikan warga tetap mematuhi protokol kesehatan dalam beraktifitas /HUMAS KOTA BANDUNG



MAPAY BANDUNG - Pemerintah Kota Bandung bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Bandung menggelar operasi gabungan untuk memastikan warga tetap mematuhi protokol kesehatan dalam beraktifitas.

Operasi gabungan ini sangat penting dilakukan agar masyarakat tidak mengabaikan protokol kesehatan.

Selain untuk memastikan warga mematuhi protokol kesehatan, operasi gabungan tersebut dilakukan untuk memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah Kota Bandung.

Baca Juga: dr. Zaidul Akbar Ungkap Penyakit Berbahaya yang Timbul di Balik Kenikmatan Ngopi Sambil Merokok, Waspadalah!

Dalam operasi gabungan tersebut turut hadir pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bandung, Yana Mulyana, Pangdam III/Siliwangi, Mayor Jenderal TNI Kunto Arief Wibowo, Wakapolda Jawa Barat, Brigjen Pol Bariza Sulfi, Kapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung dan Dandim 0618/BS, Letkol Inf Donny Ismuali Bainuri.

Kegiatan operasi gabungan itu dimulai dari Markas Kodam III/Siliwangi.

Mereka menyusuri beberapa ruas jalan yang menjadi pusat keramaian dengan menggunakan sepeda motor.

"Alhamdulillah tadi bersama Panglima dan Wakapolda melakukan monitoring situasi di sekitar Kota Bandung, aman dan kondusif," kata Yana Mulyana dikutip MapayBandung.com dari laman resmi Pemkot Bandung, Minggu 13 Maret 2022.

Baca Juga: Link Live Streaming Persib vs Madura United: Robert Ingin Bertarung Demi Gelar Juara Liga 1

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x