Pastikan Warga Patuhi Protokol Kesehatan, Forkopimda Kota Bandung Gelar Patroli Gabungan

- 13 Maret 2022, 15:45 WIB
Pemerintah Kota Bandung bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Bandung menggelar operasi gabungan untuk memastikan warga tetap mematuhi protokol kesehatan dalam beraktifitas
Pemerintah Kota Bandung bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Bandung menggelar operasi gabungan untuk memastikan warga tetap mematuhi protokol kesehatan dalam beraktifitas /HUMAS KOTA BANDUNG

Berdasarkan peraturan yang berlaku, para pedagang diminta untuk menghentikan aktivitas usahanya saat pukul 21.00 WIB.

Saat melakukan operasi gabungan, Yana mengatakan bahwa para pedagang dan masyarakat Kota Bandung sangat patuh terhadap peraturan yang berlaku.

"Sesuai Perwal PPKM, aktivitas itu harus berhenti pada pukul 21.00 WIB. Kelihatannya memang tutup semua dan relatif tidak ada kerumunan," ungkap Yana Mulyana.

Yana berharap, aparat yang ada di masing-masing wilayah di Kota Bandung agar terus menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayahnya masing-masing. Termasuk memastikan masyarakat mematuhi protokol kesehatan.

"Camat dan semua Forkopimcam (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan) ikut memelihara situasi kondusif di wilayahnya masing-masing," pinta Yana.

Baca Juga: Tak Perlu Meditasi, Lakukan 4 Cara Mudah untuk Membuka Aura Rezeki Secara Islami, Sangat Mudah!

Operasi gabungan nampaknya akan makin digencarkan demi mengantisipasi lonjakan kasus Covid-19 lagi.

"Tadi Panglima dan Wakapolda juga berharap kegiatan ini bisa rutin dilakukan sehingga situasi kondusif Kota Bandung bisa kita jaga sama-sama," paparnya.

Dalam operasi gabungan itu, mereka dibagi menjadi beberapa regu yaitu jalur tengah dan jalur timur.

Untuk jalur timur dari Makodam III/Siliwangi menuju - Aceh – Seram – RE Martaditana, Cilamaya – Diponegoro – Sentot alibasa – Surapati – PHH Mustopa – Bundaran Cibiru – Soekarno hatta – Ibrahim Adji – Gatot Subroto – Sunda – Jawa – Polrestabes Bandung.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: bandung.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah