Pemkot Bandung Tak Mampu Angkut Sampah di TPS Gedebage, Walhi Jabar Kritik Keras : Memalukan Sekali !

1 September 2021, 10:41 WIB
Kondisi sampah di TPS Gedebage Kota Bandung, Rabu 1 September 2021 / Ketua BP FK3I JABAR yang juga Ketua Dewan Daerah Walhi Jabar, Dedi Kurniawan

MAPAY BANDUNG - Wahana Lingkungan Hidup atau Walhi Jabar menyayangkan sikap Pemerintah Kota Bandung yang abai terhadap masalah penanganan sampah.

Salah satu yang menjadi sorotan Walhi Jabar ialah penanganan sampah di TPS Gedebage Kota Bandung.

Saat meninjau ke TPS Gedebage, menurut Ketua BP FK3I JABAR yang juga Ketua Dewan Daerah Walhi Jabar, Dedi Kurniawan pihaknya tak menemukan adanya aktivitas pengangkutan sampah.

Baca Juga: Petugas SPBU di Bandung yang Usir PKL Akhirnya Minta Maaf, Begini Katanya

"Hari ini saya mendatangi lokasi TPS Gedebage didampingi Perwakilan pedagang untuk melihat progres kinerja Pemkot dalam pengangkutan sampah. Di lapangan dari jam 08.00 WIB hingga 10.00 WIB pagi tidak ada aktifitas pengangkutan Sampah. Dari pantauan Ini bentuk abai dari Pemkot," kata Dedi dalam siaran pers yang diterima Redaksi MapayBandung.com, Rabu 1 September 2021.

Baca Juga: HEBOH ! Dugaan Kebocoran Data eHAC, DPR Dorong Pengesahan RUU PDP

Atas adanya hal tersebut, Dedi pun meminta Pemkot Bandung tidak saling lempar tanggungjawab penanganan sampah.

Baca Juga: Percaya Takhayul ! Ayah Gunhoo 'The Return of Superman' Tebar Kacang Merah di Rumah Baru

Baca Juga: Mendapat Gelar 'Lord' di MasterChef Indonesia, Lord Adi : Jujur Bangga

"Kami berharap Pemkot melalui PD Kebersihan dan PD Pasar serta DLHK tidak saling tuding dan segera menyelesaikan masalah ini." tegasnya.

Baca Juga: Dilepas Barcelona, Antoine Griezmann 'CLBK' dengan Atletico Madrid

Dedi menjelaskan, penanganan sampah di TPS Gedebage sendiri sudah selayaknya menjadi tanggungjawab Pemkot Bandung. Pasalnya setiap warga di 4 Kecamatan ditambah pedagang, selalu membayar uang untuk pengangkutan sampah.

Baca Juga: KABAR BAIK ! Kasus Positif Covid-19 di Kota Bandung Mulai Menurun, Ini Data Terbarunya

"Sangat memalukan sekali jika setiap warga 4 kecamatan dan pedagang tetap di pungut iuran tapi pengangkutan tidak dilaksanakan secara konsisten," tuturnya.

Jika urusan pengangkutan sampah ini terkendala oleh biaya, kata Dedi ia dan pedangan dan warga sekitar akan mengadakan donasi.

Baca Juga: ALHAMDULILLAH! Jawa Barat Bebas PPKM Level 4, Enam Daerah Kini Masuk Level 2

"Jika urusannya biaya transportasi dan biaya angkut lain. Jika Pemkot tidak mampu kami atas nama warga dan perwakilan pedagang akan Adakan donasi untuk hal itu. Kami akan melakukan penggalangan dana untuk Pemkot agar mereka merasa malu tidak menjalankan tupoksinya," pungkasnya.

Baca Juga: Polisi Ungkap Fakta Baru Pengeroyokan Petugas SPBU di Bandung: Massa Hanya Lihat Video yang Tidak Lengkap

Hingga berita ini ditulis, redaksi MapayBandung.com sudah mencoba menghubungi pihak Perumda Pasar Juara Kota Bandung dan Dinas Lingkungan Hidup untuk meminta keterangan lebih lanjut.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler