Penghasil Cuan! 3 Rekomendasi Jenis Hampers yang Paling Dicari Saat Lebaran Yang Cocok untuk Ide Jualan

- 11 April 2023, 04:00 WIB
Ilustrasi hampers lebaran
Ilustrasi hampers lebaran /Freepik/

MAPAY BANDUNG - Berikut ini 3 rekomendasi jenis hampers yang paling dicari saat lebaran yang cocok untuk ide jualan.

Hari raya lebaran adalah momen yang paling ditunggu oleh umat muslim. Selain sebagai hari raya, pada saat lebaran juga memberikan peluang usaha untuk menambah rezeki.

Sehingga tak jarang banyak orang membuka berbagai usaha baru di bulan ini. Salah satu ide bisnis kekinian yang sedang ramai adalah Hampers.

Baca Juga: 100% Halal! Resep Hekeng Kekinian Isi Ayam dan Udang, Ala Chef Devina Hermawan untuk Stok Frozen Food

Hampers adalah sebuah bingkisan yang diberikan sebagai hadiah selama perayaan Idulfitri atau lebaran di Indonesia. Hampers ini biasanya diberikan kepada orang terdekat dalam suatu momen tertentu dan dilengkapi dengan kartu ucapan.

Saling mengirimkan hampers pada saat perayaan lebaran Idulfitri sudah menjadi sebuah tradisi yang biasa dilakukan setiap tahunnya.

Dirangkum MapayBandung.com dari berbagai sumber pada Senin 10 April 2023, berikut ini ini 3 rekomendasi jenis Hampers yang paling dicari saat lebaran:

Baca Juga: Ekonomis tapi Tetap Berkelas, Inilah Resep Indomie Ayam Jamur ala Devina Hermawan yang Cocok untuk Sahur

1. Hampers kue

Hampers pertama adalah jenis kue, keunggulan utama hampers jenis ini adalah harga produknya cukup terjangkau dan banyak diminati masyarakat.

Hampers yang dilengkapi dengan packing yang menarik dan meriah. Selain itu terdapat banyak varian kue baik itu kue kering dan kue basah yang bisa kamu mix and match sesuai dengan target konsumen yang kamu mau.

2. Perlengkapan ibadah

Hampers kedua adalah Alat Ibadah yang cocok juga diberikan sebagai hampers menjelang lebaran. Selain praktis hampers jenis ini sangat bermanfaat dari segi fungsinya dan tentunya bisa tahan lama apabila disimpan.

Contoh hampers perlengkapan ibadah yang banyak diminati adalah sarung, tasbih, sajadah, alquran dan hijab.

Baca Juga: Resep Nastar Durian Sajian Kue Kering Khas Lebaran Cocok Jadi Ide Jualan

3. Makanan ringan

Hampers terakhir yang sering dijumpai adalah hampers makanan ringan. Selain harganya terjangkau, makanan ringan juga gampang ditemukan di swalayan. Selain itu hampers jenis ini sangat disukai berbagai kalangan.

Demikianlah 3 rekomendasi jenis hampers yang bisa dijadikan peluang bisnis menjelang Lebaran yang bisa kamu coba. Semoga bermanfaat.*** (Devi Fauziah Iftiyani/Job Training)

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x