Tips Aman Masak Nasi Untuk Penderita Diabetes Menurut dr. Ema, Cocok Juga Buat Diet

- 28 Mei 2022, 13:45 WIB
Healthy vlogger dr. Saddam Ismail berbagi tips aman memasak nasi untuk penderita penyakit diabetes dan orang yang sedang menjalani diet.
Healthy vlogger dr. Saddam Ismail berbagi tips aman memasak nasi untuk penderita penyakit diabetes dan orang yang sedang menjalani diet. /Youtube Emasuperr

Yang ketika diserap dalam tubuh biasanya rata-rata dan indeks glikemiknya sekitar 50 sampai 80.

Sehingga ketika dikonsumsi dapat meningkatkan kadar gula darah, meningkatkan asupan lemak dan membatalkan diet.

Namun hal tersebut bisa terjadi jika mengkonsumsi nasi dalam keadaan masih panas maupun hangat.

Baca Juga: Tak Hanya Bermanfaat Untuk Kesehatan, Rimpang 1 Ini Juga Bisa Bikin Awet Muda Kata dr. Zaidul Akbar

Lalu bagaimana solusinya?

Dilansir MapayBandung.com dari kanal Youtube Emasuperr pada Sabtu 28 Mei 2022, dr. Ema menyarankan agar nasi didinginkan terlebih dahulu sebelum dikonsumsi.

Hal itu akan meningkatkan serat patinya dan sangat membantu sebagai proses penurunan berat badan.

“Dinginkan nasi dalam waktu 8 sampai 24 jam dimasukkan ke dalam kulkas boleh dengan suhu minimal 4 derajat Celcius,” kata dr. Ema.

Tidak hanya pada nasi, menurut dr. Ema pada kentang pun bisa dilakukan dengan cara yang sama agar bisa dikonsumsi oleh penderita diabetes maupun untuk diet.

“Proses tersebut itu akan meningkatkan serat pati tambahan pada karbohidrat dan menurunkan kadar gulanya,” ujar dr. Ema.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah