Berkhasiat Anti Kanker dan Kuatkan Daya Tahan Tubuh, dr. Zaidul Akbar Sarankan Rutin Konsumsi 1 Makanan Ini

- 24 April 2022, 10:45 WIB
Dokter yang juga pendakwah dr. Zaidul Akbar menyarankan untuk rutin mengkonsumsi satu makanan ini karena punya khasiat atasi kanker dan perkuat daya tahan tubuh
Dokter yang juga pendakwah dr. Zaidul Akbar menyarankan untuk rutin mengkonsumsi satu makanan ini karena punya khasiat atasi kanker dan perkuat daya tahan tubuh /YouTube dr. Zaidul Akbar Official

MAPAY BANDUNG - Seorang penulis buku Jurus Sehat Rasulullah (JSR) dr. Zaidul Akbar mengatakan, brokoli adalah makanan lezat dan bergizi, yang mempunyai manfaat sebagai anti kanker.

Tak hanya bermanfaat untuk anti kanker, dr. Zaidul Akbar juga menyebutkan, brokoli sangat efektif untuk menguatkan daya tahan tubuh.

Oleh sebab itu, dr. Zaidul Akbar menyarankan kepada kita, untuk mulai rutin mengkonsumsi brokoli dari sekarang.

"Jadi mulai sekarang, tambahin brokoli ini di setiap masakan. Manfaatnya luar biasa MasyaAllah pak, bu," tutur dr. Zaidul Akbar dilansir MapayBandung.com dari Instagram @dr.zaidulakbar.resep, Sabtu 23 April 2022.

Baca Juga: Ngeri! Inilah 10 Pelet Paling Sulit Disembuhkan, Efeknya Bisa Bikin Orang Jadi Gila

Brokoli mempunyai beragam zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh, seperti vitamin A, vitamin C, vitamin K, zat besi, kalsium, seng, hingga karotenoid.

dr. Zaidul Akbar menjelaskan, bahwa brokoli mempunyai zat anti kanker, sehingga mampu melawan dan mencegah kanker sedini mungkin.

Bahkan, brokoli juga dapat membuat tulang menjadi lebih kuat dan sehat.

"Brokoli ini makanan yang disukai banyak orang, bisa bikin masakan makin lezat, dan tentunya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan," tuturnya.

Baca Juga: Kumpulan 10 Ucapan Hari Raya Idul Fitri 2022, Bisa Dikirim ke Keluarga atau Jadi Status WA

Namun, dia menyarankan, agar kita dapat memilih dan mengolah brokoli dengan tepat.

"Pastikan sudah mencucinya dengan benar, pilih brokoli yang berwarna putih sangat baik untuk melawan kanker. Bahan kimia yang terkandung dalam brokoli jenis ini nantinya akan membantu pencegahan sel penyebab kanker," kata dr. Zaidul Akbar.

Dengan rutin mengkonsumsi brokoli, daya tahan tubuh pun akan meningkat, sehingga tidak mudah terserang berbagai macam penyakit.

"Kandungan zat gizi pada brokoli sangat baik untuk detox tubuh, dapat memelihara kesehatan jantung dan pembuluh darah," katanya.

Selain itu, brokoli juga bisa membantu melancarkan pencernaan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan mencegah keriput.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah