Ringankan Haid, Sakit Kepala, Batuk hingga Pegal, Resep Jahe dan Bahan Ini Wajib Dicoba Kata dr. Zaidul Akbar

- 20 Maret 2022, 17:45 WIB
Ilustrasi menstruasi.  dr. Zaidul Akbar membagikan bahan dan resep jahe yang bisa dicoba untuk meringankan haid atau menstruasi, sakit kepala, batuk hingga pegal-pegal.
Ilustrasi menstruasi. dr. Zaidul Akbar membagikan bahan dan resep jahe yang bisa dicoba untuk meringankan haid atau menstruasi, sakit kepala, batuk hingga pegal-pegal. /Pixabay

MAPAY BANDUNG - Seorang dokter yang juga menjadi penulis buku JSR dr. Zaidul Akbar, kali ini akan memberikan sebuah resep minuman, yang bisa meringankan nyeri haid, sakit kepala, batuk hingga pegal-pegal.

Resep minuman ini terbuat dari bahan dasar jahe dan lemon, menciptakan cita rasa yang hangat dan menyegarkan untuk tubuh.

Maka dari itu, simak dan catat resep jahe lemon ala dr. Zaidul Akbar berikut ini.

Baca Juga: Sosok Rara Isti Wulandari, Pawang Hujan MotoGP Mandalika yang Viral, Pernah Bertugas Saat Asian Games

Dilansir MapayBandung.com dari Instagram @resep.jsr, Minggu 20 Maret 2022, berikut bahan-bahan yang harus disiapkan, antara lain:

- Jahe 1 ruas, iris tipis
- Lemon 1 buah, ambil airnya
- Air panas 300 ml/1 gelas

Cara membuat:

Masukkan jahe yang telah diiris tipis dan air perasan lemon ke dalam gelas, lalu seduh menggunakan 300 ml air panas. Bisa ditambahkan madu agar rasanya lebih manis.

Kemudian, aduk sampai rata dan tunggu hingga hangat. Seduhan jahe lemon pun siap untuk diminum.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x