Minum Air Kelapa Muda Setiap Hari, Darah Tinggi Hingga Kolesterol Bisa Hilang Kata dr. Zaidul Akbar

- 13 Maret 2022, 07:15 WIB
Ilustrasi air kelapa muda. Hati-Hati! Nekad Minum Air Kelapa dalam Kondisi Ini Dapat Sebabkan Kerusakan Gagal Ginjal, Simak Penjelasannya
Ilustrasi air kelapa muda. Hati-Hati! Nekad Minum Air Kelapa dalam Kondisi Ini Dapat Sebabkan Kerusakan Gagal Ginjal, Simak Penjelasannya /Pexels.com/Ryutaro Uozumi

MAPAY BANDUNG – Pendakwah sekaligus Penggagas Jurus Sehat Rasulullah dr. Zaidul Akbar mengatakan, air kelapa muda mempunyai banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.

Dengan rutin meminum air kelapa muda setiap hari, kata dr. Zaidul Akbar dapat membantu menghilangkan berbagai penyakit. Salah satunya menurunkan tekanan darah tinggi hingga kolesterol yang ada pada tubuh.

“Kalau ada yang ingin turun darah tingginya minum ajah air kelapa muda setiap hari, air kelapa muda setiap hari minum satu” ujar dr. Zaidul Akbar, seperti yang dikutip MapayBandung.com dari kanal Youtube Bamol TV pada Sabtu, 12 Maret 2022.

Baca Juga: Perokok Wajib Tahu! Air Ini Ampuh untuk Bersihkan Racun di Tubuh Akibat Rokok Kata dr. Zaidul Akbar

dr. Zaidul Akbar menjelaskan, air kelapa muda memiliki banyak sekali kandungan, salah satunya yaitu asam amino.

Asam amino memiliki khasiat yang dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi yang ada pada tubuh.

Menurut dr. Zaidul Akbar, air kelapa muda yang diminum harus dari kelapa yang masih muda dan daging kelapa yang masih lembut.

Baca Juga: Nasi Dingin atau Nasi Panas? Ternyata Ini yang Lebih Sehat dan Bisa Turunkan Kolesterol Kata dr. Saddam Ismail

Adapun jenis kelapa yang diminum bisa dengan apa saja, bisa dengan kelapa hijau ataupun kelapa biasa, asalkan masih muda.

“Air kelapa muda yang masih dagingnya itu, maaf seperti ingusan, itu paling tinggi asam aminonya. Kelapa hijau boleh kelapa biasa bolehs” kata dr. Zaidul Akbar.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x