Minum Kopi di Pagi Hari Sehat Kok, Asal Simak Syarat dari dr. Zaidul Akbar Ini

- 8 November 2021, 08:30 WIB
Ilustrasi kopi sesaat bangunan cukup berbahaya dapat kurangi hormon
Ilustrasi kopi sesaat bangunan cukup berbahaya dapat kurangi hormon /pexels

MAPAY BANDUNG - Sarapan merupakan suatu hal yang penting dilakukan sebelum melakukan aktivitas.

Sebagian orang sarapan dengan makanan yang kaya nutrisi agar tetap sehat dan menjadi sumber tenaga saat beraktivitas seharian.

Namun pernahkah anda berpikir bahwa minum kopi di pagi hari menyehatkan?

Dokter yang juga pendakwah dr. Zaidul Akbar mengatakan bahwa pecinta kopi bisa minum kopi di pagi hari.

Asalkan syaratnya, konsumsilah kopi murni yang tanpa dicampur gula sedikitpun.

Baca Juga: Waspadalah! Tubuh Anda Sedang Bermasalah Jika Alami 3 Gejala Ini Kata dr. Zaidul Akbar

Baca Juga: Wajib Ditonton! Web Drama Korea Bite Sisters, Kisah Cinta Vampire 821 Tahun dengan Manusia

Hal itu disampaikan dr. Zaidul Akbar di kanal Youtube Bisikan.com yang dikutip MapayBandung.com, Senin 8 November 2021.

Tanpa kita sadari ternyata asupan nutrisi saat sarapan dapat mempengaruhi mood atau perasaan seseorang pada saat melakukan aktivitas di siang hari.

Menurut dr. Zaidul Akbar, jika kita ingin mendapatkan mood yang baik, maka harus sarapan yang baik pula.

"Kalau anda pagi-pagi ingin dapat mood yang baik, maka anda makan yang masih alami," ujar dr. Zaidul Akbar.

dr. Zaidul Akbar pun membagikan tips pola sarapan yang baik untuk membuat mood bagus yang berdampak baik pula terhadap aktivitas.

Setelah semalaman beristirahat dan tidak ada satu pun asupan makanan ke dalam perut, maka kita harus memberi tubuh dengan makanan yang kaya akan nutrisi saat sarapan.

Baca Juga: Jadwal SIM Keliling Kota Bandung Minggu Ini, 8 Sampai 14 November 2021 Beserta Persyaratannya

Baca Juga: Izin Impor Minuman Alkohol Meningkat, Ketua MUI: Itu Rugikan Anak Bangsa

Pada waktu pagi kita bisa sarapan dengan minum teh hijau. Teh yang rendah kalori ini sangat baik bagi kesehatan tubuh.

Minum teh hijau di pagi hari juga dapat membantu menurunkan berat badan.

Apabila merasa lapar di pagi hari, kita bisa mengkonsumsi buah-buahan segar sebagai asupan kalori yang baik.

Tak hanya itu mengkonsumsi kacang-kacangan saat sarapan juga baik bagi kesehatan tubuh.

Itulah beberapa tips pola sarapan yang baik untuk membuat mood seseorang baik juga saat melakukan aktivitas di siang harinya.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x