Waspada 5 Tanda Kolesterol Tinggi Diungkap dr Saddam Ismail, Nomor 3 Sering Dianggap Sepele

3 Januari 2024, 22:00 WIB
Kaki kebas atau kesemutan salah satu gejala diabetes /andreas160578/Pixabay.com

MAPAY BANDUNG - Berikut 5 tanda kolesterol tinggi yang akan diungkap oleh ahli kesehatan dr Saddam Ismail. Penyakit kolesterol tinggi jangan dianggap sepele karena bisa berdampak buruk pada kesehatan.

Untuk mengetahui seberapa tinggi kolesterol yang ada di tubuh, kita bisa mengecek melalui beberapa tanda berikut. Menurut dr Saddam Ismail salah satu tanda tubuh terserang kolesterol tinggi ialah tangan dan kaki mudah kesemutan.

Selain tangan dan kaki kesemutan, dr Saddam Ismail mengatakan jika kolesterol tinggi juga ditandai dengan 5 tanda lainnya.

Baca Juga: Ampuh! Normalkan Kolesterol dengan Seduhan Rumput Laut Ini, Simak Penjelasan dr. Zaidul Akbar

Berikut 5 tanda kolesterol tinggi menurut dr Saddam Ismail, dikutip Rabu 3 Januari 2024:

1. Tangan dan kaki mudah kesemutan

Kolesterol tinggi ditandai dengan tangan dan kaki yang mudah kesemutan kata dr. Saddam Ismail.

“Tangan dan kaki mudah kesemutan, jadi ciri kolesterol tinggi,” jelasnya.

Pada kasus yang lebih parah, kesemutan akan diiringi dengan rasa nyeri dan ngilu yang cukup mengganggu.

“Rada nyeri dan ngilu akan membuat tidak myaman saat berjalan atau menggerakkan sesuatu,” imbuhnya.

Selain kesemutan dan nyeri, sebagian kasus kolesterol tinggi sebabkan rasa panas di area kaki dan tangan.

Baca Juga: 8 Tips Wawancara Visa C1 D untuk Kru Kapal Pesiar 2024, Perhatikan Nomor 6 Biar Tidak Gagal

dr Saddam Ismail mengemukakan, ketika kolesterol tinggi, pembuluh darah arteri akan menyempit.

Alhasil, segala jaringan yang berada di kaki dan tangan akan kekurangan nutrisi, oksigen, serta suplai darah.

2. Otot mudah lelah

Selain perasaan letih yang mengganggu, penderita kolesterol tinggi cenderung merasakan kelelahan luar biasa pada otot.

“Otot bisa lemah dan kurang bertenaga saat kadar kolesterol tinggi,” imbuhnya.

Alasannya sama seperti poin nomor 1, karena adanya penyempitan pada arteri atau pembuluh darah.

Ketika hal tersebut terus berlanjut, penderita kolesterol tinggi akan kesulitan berjalan hingga naik turun tangga.

Baca Juga: Jadwal Vaksin COVID-19 di Kota Bandung Pekan Pertama Januari 2024, Dosis 1 hingga 4 Gratis!

3. Gampang lelah

Ciri kedua dari kolesterol ditandai dengan gampang lelah, karena tubuh akan kekurangan suplai darah dan oksigen.

“Saat kolesterol tinggi, tubuh akan kekurangan suplai darah dan oksigen,” jelas dr Saddam Ismail.

Maka wajar, penderita kolesterol tinggi biasanya tak mampu menjalankan aktivitas normal secara optimal.

Sebab, rasa lelah dan letih senantiasa menghalangi produktivitas mereka.

Baca Juga: Syarat Terbaru Bekerja di Kapal Pesiar Pricess Cruises 2024: Ketentuan Visa, Pajak, hingga Fasilitas Lain

4. Dada terada nyeri

Nyeri dada bagian kiri termasuk komplikasi akibat kolesterol tinggi.

dr Saddam Ismail mengatakan, pembuluh darah yang bekerja memompa otot jantung akan menyempit.

Ketika pembuluh darah menyempit, maka pacu jantung akan kehilangan keseimbangannya jelas dr Saddam Ismail.

Akibatnya, kolesterol tinggi bisa memicu risiko serangan jantung.

“Kolesterol tinggi meningkatkan risiko serangan jantung,” ungkapnya.

Pada kasus lebih parah, nyeri dada akan terasa hingga bagian belakang tubuh, menjulur ke tangan bahkan leher.

Bila hal tersebut terus terjadi, dr Saddam Ismail sarankan segera periksakan diri ke dokter terdekat.

5. Disfungsi ereksi

Organ genitalia pria maupun wanita tak luput dari komplikasi akibat kolesterol tinggi.

Menurut dr Saddam Ismail, keluhan berbeda akan dirasakan pria ataupun wanita saat terkena kolesterol.

Baca Juga: Viral Imam Masjid Meninggal Posisi Sujud saat Salat Subuh, Seperti Ini Sosok Andi Syamsul Bahri Semasa Hidup

Pada pria, akan terasa disfungsi ereksi, sedangkan wanita akan kehilangan gairahnya.

“Pria akan alami disfungsi ereksi, wanita akan kehilangan gairah,” tutur dr Saddam Ismail.

Demikian informasi 5 tanda kolesterol tinggi disampaikan dr Saddam Ismail.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler