5 Ide Usaha Jelang Idul Adha yang Paling Laris, Nomor 3 Modal Minim Untung Selangit

2 Juli 2022, 18:00 WIB
Ilustrasi ide usaha saat idul adha yang bisa menghasilkan penghasilan tinggi. /saesherra / PIXABAY.

MAPAY BANDUNG – Pada momen Idul Adha sangat banyak peluang untuk melakukan ide usaha yang menguntungkan.

Mengingat Idul Adha tak lepas dengan ibadah kurban, tentu saja momen ini identik dengan berbagai ide usaha musiman yang selalu bermunculan.

Dengan modal minim, ide usaha jelang Idul Adha ini dapat dilakukan dengan modal sedikit. Bahkan beberapa di antara ide usaha ini dilakukan tanpa modal sama sekali.

Baca Juga: Catat Waktunya! Ini Rahasia Jam Manggung Burung Perkutut Pembawa Rezeki dan Kekayaan Melimpah

Jangan sampai momen Idul Adha yang terjadi hanya terjadi setahun sekali ini terlewat begitu saja dengan berdiam diri.

Lakukan beberapa ide usaha paling laris berikut yang dapat dilakukan jelang hari raya Idul Adha.

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Good Business pada Sabtu 2 Juli 2022, inilah 5 ide usaha yang dapat meraup banyak keuntungan jelang hari raya Idul Adha.

1. Pre order makanan

Ide usaha pertama yang cukup menjanjikan di hari raya Idul Adha adalah usaha pre order makanan.

Baca Juga: Cara Mudah Masak Tongseng Kambing Enak dari Kurban Idul Adha, Dijamin Nagih!

Tak sedikit orang yang sibuk atau tidak dapat mengolah makanan untuk merayakan hari raya Idul Adha.

Dengan hadirnya ide usaha pre order makanan ini, diharapkan orang terdekat Anda dapat membantu orang lain yang tidak sempat memasak di hari raya ini.

2. Bumbu siap pakai

Berjualan bumbu siap pakai seperti rendang, sate, dan gulai olahan daging kurban Idul Adha adalah ide usaha modal minim yang dapat dilakukan di rumah.

Baca Juga: Favorit Raja Zaman Dahulu, Ini Tuah Katuranggan Perkutut Rojo Dino Berekor 12

Jika tidak mampu memasak daging olahan Idul Adha, meracik dan menjual bumbu siap pakai adalah solusi ide usaha yang sangat dianjurkan.

Pasarkan bumbu siap pakai beberapa hari menjelang hari raya Idul Adha lewat Facebook atau WhatsApp.

3. Penitipan hewan kurban

Sedangkan ide usaha ketiga yang cukup menjanjikan jelang hari raya Idul Adha adalah jasa penitipan hewan kurban.

Ide ini dapat menjadi alternatif yang paling menjanjikan karena modal yang diperlukan sangatlah minim.

Baca Juga: Cocok Untuk Tolak Bala, Perkutut Katuranggan Jogoboyo Ini Memiliki Tuah Istimewa, Simak Ciri dan Mitosnya

Syaratnya, Anda harus memiliki lahan yang tidak terpakai dan mempersilahkan para pemilik hewan kurban untuk menitipkan di lokasi tersebut.

Ide usaha ini sangat diburu masyarakat yang telah membeli hewan kurban. Tetapi sebagai pemilik usaha, Anda berkewajiban merawat dan memelihara hewan kurban sampai hari raya Idul Adha tiba.

4. Peralatan sate

Momen Idul Adha rasanya tak lepas dari tradisi berkumpul bersama keluarga besar.

Saat yang ditunggu-tunggu inilah, biasanya anggota keluarga membakar sate untuk mencairkan suasana.

Ide usaha yang dapat dilakukan jelang hari raya Idul Adha yaitu menjual peralatan sate seperti tusuk sate, kipas, arang, batok kelapa, dan alat pemanggang.

Baca Juga: Enak dan Bikin Nagih! Seduhan Rumput Laut Ini Bisa Normalkan Kolesterol, Cocok Jadi Hidangan saat Qurban

Ide usaha ini adalah peluang yang jangan sampai dilewatkan mengingat tradisi sate sudah dilakukan hampir di setiap lapisan masyarakat.

5. Perlengkapan ibadah

Sama seperti hari raya Idul Fitri, pada momen Idul Adha sebagian besar keluarga berkumpul di rumah dan melaksanakan ibadah sholat Ied pada pagi harinya.

Menjual perlengkapan ibadah seperti sarung, mukena, baju koko, sajadah, dan mukena adalah ide usaha yang sangat cocok dilakukan jelang Idul Adha.

Baca Juga: Rahasia Rezeki dan Keberuntungan Terus Bertambah, Ustadz Adi Hidayat Bongkar Syarat dan Amalannya

Lakukan survei terlebih dahulu ke toko grosir terdekat kemudian belikan perlengkapan ibadah setelah pembeli membayar di depan.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler