dr. Zaidul Akbar Sebut Cengkeh Bisa Sembuhkan Sakit Gigi dan Segarkan Mulut dengan Cepat, Simak Cara Olahnya

5 Maret 2022, 18:15 WIB
Cengkeh. dr. Zaidul Akbar menyebut bahwa cengkeh bisa menyembuhkan sakit gigi dan menyegarkan mulut dengan cepat. /Pixabay.com/@Afif Kusuma



MAPAY BANDUNG - Seorang penulis sekaligus penggagas Jurus Sehat Rasulullah, dr. Zaidul Akbar menyebutkan, cengkeh mampu mengatasi masalah kesehatan yang hinggap di mulut.

Menurut dr. Zaidul Akbar, cengkeh dinilai sangat ampuh untuk membasmi bakteri penyebab sakit gigi dan bau mulut.

Sehingga, cengkeh dapat menjadi pilihan alternatif masyarakat, untuk sembuhkan sakit gigi dan segarkan mulut.

"Sakit gigi ini jadi salah satu masalah kesehatan yang sering dialami oleh banyak orang ya, tanpa terkecuali. Seringnya, sakit gigi datang akibat adanya bakteri dalam mulut karena kekeliruan dalam memilih asupan makanan. Makan cengkeh ini, bisa sembuhkan semuanya," tutur dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga: Link Live Streaming Persib vs Persiraja di Liga 1 Malam Ini, Momen Penting Bagi Maung Bandung

Lalu, bagaimana cara mengolah cengkeh untuk mengobati sakit gigi dan segarkan mulut? Berikut penjelasannya.

Dilansir MapayBandung.com dari Instagram @zaidulakbarresep, Sabtu 5 Maret 2022, ada satu cara mengolah cengkeh dengan mudah, yakni dengan dikunyah langsung.

"Ada cengkeh di dapur, coba ambil 2 sampai 3 butir lalu kunyah langsung di dalam mulut. Manfaatnya luar biasa baik untuk membunuh bakteri penyebab sakit gigi," tuturnya.

Baca Juga: Terbongkar! Inilah Ciri-Ciri Orang yang Memelihara Tuyul untuk Pesugihan, Begini Kesehariannya Kata Mbah Yadi

Dengan mengkonsumsi cengkeh secara langsung, tanpa perlu diolah atau direbus dijadikan minuman sehat, akan memberikan dampak yang sangat baik untuk kesehatan gigi.

"Cengkeh ini obat alami yang mampu membunuh bakteri jahat penyebab sakit gigi, meredakan sariawan, dan menghilangkan bau mulut. Dikunyah langsung, enggak usah diolah lagi," kata dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga: Kanker Sembuh Seketika, Kebiasaan Nabi Ini Bisa Dijadikan Detoks Terbaik untuk Kanker Kata dr. Zaidul Akbar

Manfaat cengkeh ini akan langsung terasa setelahnya, sariawan di lidah berangsur membaik dan nafas menjadi lebih segar.

Mengkonsumsi cengkeh dengan cara seperti ini juga sangat aman untuk banyak orang, seperti:

- Aman untuk ibu hamil
- Ibu menyusui
- Anak-anak
- Seseorang yang menderita maag dan GERD.***

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler