Cegah Stroke hingga Serangan Jantung, Inilah 10 Manfaat Kurangi Konsumsi Gula Pasir

24 Februari 2022, 19:15 WIB
Ilustrasi gula pasir. dr. Zaidul Akbar ungkap bahaya yang siap mengintai jika sering mengkonsumsi gula pasir. /Unsplash.com/Myriam Zilles

MAPAY BANDUNG - Seorang binaragawan Indonesia, Ade Rai mengatakan, tubuh akan mendapatkan banyak manfaat, apabila kita mampu mengurangi mengkonsumsi gula pasir.

Bahkan menurutnya, mengurangi gula pasir bisa mencegah penyakit stroke hingga serangan jantung.

Oleh sebab itu, Ade Rai berharap, agar masyarakat dapat mengurangi asupan gula pasir, karena tidak baik untuk kesehatan tubuh.

"Mulut menjadi sumber kesehatan dan kesakitan bagi kita. Apa yang kita masukan kedalam mulut, jika berlebihan makronutrisi akibat gula berlebih, akan menciptakan berbagai macam penyakit," tutur Ade Rai, yang dikutip MapayBandung.com dari YouTube Dunia Ade Rai, Kamis 24 Februari 2022.

Baca Juga: Virus dan Penyakit Pergi Jauh Jika Rutin Konsumsi Resep Penambah Imunitas Ala dr. Zaidul Akbar, Catat Resepnya

Banyak cara yang bisa kita lakukan, agar tubuh tetap sehat dan tidak mudah sakit. Dari banyaknya cara yang bisa dilakukan, mengurangi konsumsi gula pasir adalah salah satu yang paling efektif.

"Manfaat pertama tentunya nafsu makan akan gula menurun, dan secara perlahan tubuh akan melepas ketergantungannya terhadap gula," tuturnya.

Diikuti dengan manfaat lain, seperti kulit menjadi lebih cerah, mood atau emosi juga menjadi stabil.

Baca Juga: Puasa Berbicara, Program Kehamilan ala Nabi Zakaria Bisa Banget Ditiru Suami Istri, Kata dr. Zaidul Akbar

"Seiring berjalannya waktu, tubuh akan mulai terbiasa dengan ketidakhadiran gula, ini bisa membuat berat badan turun," kata Ade Rai.

Berikut 10 manfaat dari mengurangi konsumsi gula pasir, antara lain:

- Nafsu makan akan gula menurun
- Tidak mudah lapar
- Tubuh tidak gampang lemas atau kelelahan
- Menurunkan berat badan
- Mengontrol suasana hati/mood jadi lebih baik
- Kulit tampak cerah
- Kurangi risiko nyeri sendi
- Membentuk enzim baru
- Mencegah stroke
- Mencegah serangan jantung.

Baca Juga: Recommended! Inilah Menu Sarapan Pagi yang Sehat untuk Diet Kata dr. Zaidul Akbar

"Tubuh akan melakukan metabolic switch, di mana lemak akan menjadi sumber energi baru. Bukan lagi dari gula," jelas Ade Rai.

Dengan beragam manfaat yang didapatkan tubuh, kita sudah semestinya harus mulai bisa mengurangi konsumsi gula pasir.

Serta, mengurangi makanan yang dapat menimbulkan berbagai penyakit, seperti minyak goreng dan produk tepung.***

Editor: Haidar Rais

Tags

Terkini

Terpopuler