Buntut Blokir PayPal dan Steam, Deddy Corbuzier: Uang Saya Banyak yang Tertahan di Sana

- 31 Juli 2022, 08:18 WIB
Deddy Corbuzier sesalkan blokir PayPal, Steam, dan PSE lain oleh Kominfo, Ia pun mengajak Kominfo untuk hadir pada podcast Close The Door
Deddy Corbuzier sesalkan blokir PayPal, Steam, dan PSE lain oleh Kominfo, Ia pun mengajak Kominfo untuk hadir pada podcast Close The Door /YouTube Deddy Corbuzier

MAPAY BANDUNG – Deddy Corbuzier dalam unggahan terbarunya mengungkap kekecewaan terkait blokir yang dilakukan pada PayPal, Steam, dan PSE, oleh Kominfo.

Sebagai pekerja kreatif, Deddy Corbuzier menyayangkan keputusannya untuk melakukan blokir PayPal karena pembayaran dari YouTube melalui platform ini.

Secara terang-terangan Deddy Corbuzier 'curhat' jika uang hasil dari YouTube tertahan di PayPal.

PayPal adalah perusahaan penyedia layanan elektronik yang mempermudah pembayaran antar negara melalui transfer online yang banyak digunakan para freelancer, YouTuber seperti Deddy Corbuzier, hingga pekerja kreatif lain.

Deddy pun mengungkap kekesalannya terkait blokir yang dilakukan Kominfo pada PayPal dan menjelaskan jika banyak uang masyarakat yang tertahan di sana.

Baca Juga: Kominfo Blokir Steam, PayPal dan 8 Platform Lain, Netizen Mengamuk! Tagar BlokirKominfo Viral di Twitter

“Untuk bapak Johny G. Plate apa kabar pak? Saya dengar PayPal di blok,” ucap Deddy seperti dikutip MapayBandung.com dari akun Instagram @mastercorbuzier yang diunggah pada Minggu 31 Juli 2022.

“Saya sih enggak masalah, cuma uang saya dan uang masyarakat banyak yang tertahan di sana,” sambungnya.

Terkait blokir yang dilakukan Kominfo pada Paypal, Steam, dan aplikasi lain. Deddy menyebut jika blokir dilakukan tanpa memberikan solusi dan tidak ada pihak yang bertanggung jawab.

Halaman:

Editor: Haidar Rais

Sumber: Instagram @mastercorbuzier


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x