Tes Pramusim MotoGP 2022 di Mandalika Usai, Airlangga: Belum Ada Laporan Pembalap Positif Covid-19

- 15 Februari 2022, 08:45 WIB
Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB.
Sirkuit Mandalika, Lombok, NTB. /Instagram.com/@zulkieflimansyah

MAPAY BANDUNG - Gelaran tes pramusim MotoGP 2022 telah dilaksanakan pada 11-13 Februari 2022 di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto selaku Koordinator PPKM Luar Jawa-Bali mengatakan, pre-season test MotoGP berlangsung aman dan lancar.

Menurutnya, belum ada laporan mengenai pembalap dengan hasil PCR positif Covid-19.

“Pre-season test kemarin tanggal 11-13 (Februari) berlangsung secara aman dan lancar tanpa ada kendala yang signifikan,” ungkapnya dilansir MapayBandung.com dari laman Setkab, Selasa 15 Februari 2022.

Baca Juga: Inilah 10 Bahaya Tersembunyi Mie Instan Kata dr. Zaidul Akbar, Nomor 5 Paling Ngeri

Meski demikian, sebanyak 15 warga negara asing (WNA) baik ofisial, jurnalis, maupun vendor terkonfirmasi positif namun tidak bergejala dan saat ini sedang melakukan isolasi.

“Perkembangan kasus, tentunya dari hasil pembalap maupun hasil lab PCR ini membuktikan bahwa karantina sistem bubble bisa terus dipertahankan sampai Minggu malam,” ujarnya.

Setelah tes pramusim, para pembalap akan kembali berlaga di Sirkuit Mandalika pada bulan Maret mendatang.

Baca Juga: Jadwal dan Preview Pertandingan Persib vs PSIS di Liga 1 Hari Ini, Dua Tim Berburu Kemenangan Penting

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Setkab


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x