Mengenai Kegiatan PKKMB yang Dulu Disebut Ospek, Apa Bedanya?

20 Juli 2023, 15:30 WIB
Mengenai Kegiatan PKKMB yang Dulu Disebut Ospek, Apa Bedanya? /Dok Universitas Malikussaleh

MAPAY BANDUNG - Penyelenggaraan PKKMB sebentar lagi akan dilaksanakan oleh kampus-kampus di Indonesia.

Seperti yang diketahui, sudah banyak kampus telah menyelesaikan proses seleksi penerimaan mahasiswa barunya sehingga sebentar lagi para maba atau mahasiswa baru akan mengikuti rangkaian kegiatan PKKMB.

PKKMB adalah Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru yang bertujuan untuk memudahkan mahasiswa baru beradaptasi dengan lingkungan kampus dan berteman dengan orang-orang baru.

 

Baca Juga: Langsung Debut! Pengganti Luis Milla Sesumbar Bisa Kalahkan PSM: Buktikan di Pertandingan

PKKMB ini juga dulunya dikenal sebagai Ospek atau Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus yang kerap jadi ajang perpeloncoan senior kepada para maba.

Dengan digantinya nama masa orientasi ini diharapkan PKKMB menjadi kegiatan bebas perpeloncoan.

Pada rangkaian acara ini para mahasiswa baru akan dikelompokan dalam kelompok kecil yang biasanya terdiri dari beberapa jurusan sehingga mahasiswa baru bisa mengenal teman di jurusan lain.

Rangkaian acaranya secara umum diantaranya yaitu pembentukan kelompok, pemberian materi, tur kampus, tur jurusan dan fakultas, dan mengenal UKM dan komunitas yang ada di kampus.

Baca Juga: Suhu Dingin di Kota Bandung Capai 17 Derajat, Ini Pesan Ema Sumarna untuk Warga

 

Para mahasiswa baru juga akan diberikan beberapa tugas seperti tugas pengenalan diri, tugas membuat CV, membuat resume setiap materi, dan bahkan tugas kelompok membuat produk ilmiah atau kegiatan sosial masyarakat yang berkaitan dengan tri dharma perguruan tinggi.

Materi wajib yang akan diterima maba diantaranya yaitu kesadaran bela negara, sistem pendidikan tinggi di Indonesia, perguruan tinggi di era revolusi 4.0, kampus sehat, pendidikan karakter, dan materi lainnya yang dianggap sesuai dengan kebutuhan mahasiswa di kampus terkait.

Itu tadi merupakan beberapa hal penting mengenai program PKKMB. PKKMB di setiap kampusnya memiliki beberapa perbedaan namun memiliki tujuan yang sama yaitu untuk membantu mahasiswa baru melewati proses transisi menjadi mahasiswa yang dewasa dan mandiri.*** (Zielda Vestalira Maharani/Job Training)

Ikuti berita MapayBandung.com lainnya di Google News.

Editor: Rian Firmansyah

Tags

Terkini

Terpopuler