6 Mitos Membatalkan Puasa di Bulan Ramadhan, Salahsatunya Sering Disalahpahami Kata UAS

- 4 April 2022, 03:30 WIB
Pendakwah kondang Ustadz Abdul Somad atau UAS mengungkap 6 mitos yang dipercaya membatalkan puasa Ramadhan, simak penjelasan UAS berikut.
Pendakwah kondang Ustadz Abdul Somad atau UAS mengungkap 6 mitos yang dipercaya membatalkan puasa Ramadhan, simak penjelasan UAS berikut. /YouTube TAMAN SURGA.NET

MAPAY BANDUNG - Puasa di bulan Ramadhan merupakan ibadah yang paling banyak keutamannya.

Karena itu, seluruh muslim bakal menjaga puasa Ramadhan sebaik mungkin, dari berbagai hal yang bisa membatalkan.

Tetapi, ada mitos dari beberapa perkara yang sering dianggap bisa membatalkan puasa kata penceramah kondang Ustadz Abdul Somad.

Menurut ustadz yang kerap disapa UAS itu, beberapa perkara tersebut faktanya tidak membatalkan puasa sama sekali.

Penasaran dengan mitos-mitos yang bisa membatalkan puasa?

Baca Juga: Puasa Ternyata Ampuh untuk Turunkan Berat Badan Kata dr. Zaidul Akbar, Manfaatkan di Bulan Ramadhan

Dilansir MapayBandung.com dari kanal YouTube Muhammad Huzari, Minggu 3 April 2022, berikut daftarnya:

1. Mengupil

Banyak orang percaya jika mengupil bisa membatalkan puasa Ramadhan.

Padahal menurut Ustadz Abdul Somad, mengupil tidak membatalkan puasa.

“Mengupil tidak masuk ke rongga, ke tenggorokan hingga ke usus, jadi tidak membatalkan,” jelas UAS.

Maka jangan takut batal saat mengupil di bulan Ramadhan.

Tapi jangan terlalu berlebihan juga, karena sesuatu yang berlebihan selalu menimbulkan kemudharatan.

Baca Juga: Hati-hati! Inilah 3 Penyebab Jin Menampakkan Diri, Nomor 1 Jangan Terpancing

2. Menelan ludah

Sering disangka jadi salah satu faktor pembatal puasa, faktanya meludah tidak membatalkan puasa sama sekali.

Alasannya, karena ludah merupakan bagian dari tubuh manusia kata Ustadz Abdul Somad.

Meski seberapa banyak pun ludah masuk ke dalam tenggorokan dan usus, hal tersebut tidak membatalkan puasa.

3. Tetes telinga

Boleh saja seseorang menggunakan obat tetes telinga selama puasa di bulan Ramadhan kata UAS.

Karena obat tetes telinga tidak membatalkan puasa seorang muslim.

“Obat tetes telinga tidak membatalkan,” ungkapnya.

Tapi sekali lagi, jangan terlalu berlebihan dalam menggunakan obat tetes telinga, meskipun tidak membuat puasa batal.

Baca Juga: Meski Tidak Juara, Victor Igbonefo Sebut Persib Punya Pertahanan Terkuat di Liga 1 Musim Ini

4. Berenang

Banyak orang menganggap berenang bisa membatalkan puasa.

Karena saat berenang, air bisa saja masuk ke dalam rongga tubuh manusia. Seperti hidung, mulut dan dubur.

Faktanya menurut UAS, berenang tidak membatalkan puasa sama sekali.

“Mandi di sungai tidak batal,” jelasnya.

5. Menangis

Menangis termasuk salah satu ekspresi yang amat ditakuti seluruh umat muslim saat puasa di bulan Ramadhan.

Pasalnya, banyak yang menduga jika menangis bisa membatalkan puasa.

Ustadz Abdul Somad menjelaskan, menangis sama sekali tidak membatalkan puasa.

“Menangis tidak buat puasa batal,” ungkapnya.

Kecuali, jika tangisan seseorang diiringi dengan segarnya es teh manis, tentu hal tersebut dapat membatalkan puasa.

“Kecuali kalau nangis sambil minum es teh, batal itu,” kata UAS.

Baca Juga: Inilah 5 Ciri Garis Tangan Orang yang Akan Menjadi Kaya Raya, Adakah Tandanya di Kamu?

6. Berkumur

Berkumur juga termasuk perkara yang amat dijauhi saat puasa Ramadhan.

Karena berkumur kerap diduga dapat membatalkan puasa.

UAS mengatakan, berkumur tidak membatalkan puasa jika dilakukan secara wajar.

“Berkumur terlalu sering sampai menengadahkan dagu, bisa saja membatalkan,” pungkas UAS.

Itulah beberapa mitos dari perkara yang membatalkan puasa Ramadhan.

Penjelasan tersebut telah disetujui oleh 4 imam besar kata UAS, yaitu Abu Dawud, Nasa’i, Tirmidzi, Ibnu Madjah.***

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x