Tak Usah Sedih, Ternyata Ada Hikmah Besar Saat Seseorang Sedang Sakit, Begini Penjelasan Buya Yahya

- 19 November 2021, 14:00 WIB
Buya Yahya menjelaskan saat orang tua sakit ini yang harus dilakukan sang anak yang jauh darinya.
Buya Yahya menjelaskan saat orang tua sakit ini yang harus dilakukan sang anak yang jauh darinya. /Tangkap layar YouTube.com/Al-Bahjah TV

MAPAY BANDUNG - Sakit merupakan bagian dari masalah kesehatan seseorang, yang terganggu atau merasa tidak enak badan.

Penyebab sakit bisa jadi karena fisik atau batin seseorang, dan mengharuskan untuk istirahat sejenak.

Penceramah Buya Yahya, dengan tegas mengatakan bahwa banyak sekali hikmah dari sakit yang Allah SWT beri.

Baca Juga: Hindari! Ini 2 Penyebab Utama Maag dan Asam Lambung Kata dr. Zaidul Akbar

"Orang sakit bersama Allah SWT, pengkabulan doa akan mudah," tegas Buya Yahya dilansir MapayBandung.com dari YouTube Al-Bahjah TV, Jumat 19 Oktober 2021.

Menurutnya apabila seseorang di uji terkena penyakit, selain berobat secara medis maka sebaiknya agar banyak berdoa kepada Allah.

"Orang beriman harus paham bahwa tidak ada sakit yang Allah tumpahkan, kecuali Allah ingin mengampuni dosanya," ujarnya.

Baca Juga: Asam Lambung, Maag Kronis dan GERD Sembuh dengan 8 Makanan Ini Kata dr. Zaidul Akbar

Baca Juga: Ini Hukum Menolak Lamaran, Ustadz Khalid Basalamah Bilang 'Kalau Tidak Mau Terima Secara Fisik, Ini Keliru'

Selain sebagai bentuk pengampunan dosa, ternyata sakit memiliki hikmah lainnya yaitu untuk mengangkat derajat seseorang, dan melimpahkan pahala.

"Kita tidak boleh minta sakit tetap minta sehat dengan amal baik," tuturnya.

Hikmah dari sakit akan terlihat ketika di akhirat kelak, karena hal tersebut menjadi bekal yang dipersiapkan.

Baca Juga: Jelang Persib Bandung vs Persija Jakarta di Liga 1 2021, Berikut Pemain yang Pernah Membela Kedua Tim

Sesungguhnya dunia hanyalah sementara, maka hikmah sakit akan menjadi kemuliaan di akhirat kelak.

Namun apabila orang tersebut tidak beriman dan tidak sabar, maka sakitnya menjadi siksa di akhirat kelak. (Nia Nurahmania/ Job Training)***

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x