Gubernur Tokyo Apresiasi Keberhasilan Pembangunan Jabar

- 8 Maret 2023, 16:15 WIB
Kunker Gubernur Jabar Ridwan Kamil menghasilkan keran ekspor mangga gedong gincu ke  Jepang terbuka lebar.
Kunker Gubernur Jabar Ridwan Kamil menghasilkan keran ekspor mangga gedong gincu ke Jepang terbuka lebar. /jabarprov.go.id/

 

MAPAY BANDUNG - Gubernur Jabar Ridwan Kamil bertemu dengan Gubernur Tokyo Yuriko Koike dalam kunjungan luar negerinya ke Jepang.

Dalam pertemuan itu, Gubernur Ridwan Kamil mendapatkan banyak sambutan hangat dari pejabat di Tokyo yang menyatakan kekagumannya karena telah berhasil membangun Jabar.

Gubernur Koike terkesan dengan tingkat pertumbuhan yang ada di Jabar saat ini yang berhasil melewati masalah pandemi COVID-19 dengan sangat baik.

Dalam pertemuan itu Emil -- sapaan akrab Ridwan Kamil -- menyebutkan jika pertumbuhan ekonomi Jabar sangat tinggi mencapai di atas 5,5 persen per tahunnya.

Baca Juga: Begini Isi Surat yang Disebut Soleh Solihun Minta Pungutan ke Orang Tua Murid di Sekolah Negeri Bandung

"Berdasarkan data Bank Indonesia, pertumbuhan ekonomi Jabar 5,5 persen, pertumbuhan ekonomi sedang bagus-bagusnya dan tertinggi se - Indonesia dalam lima tahun berturut-turut," ujarnya.

Pada triwulan III/2022 perekonomian Jawa Barat mencatatkan pertumbuhan yang impresif sebesar 6,07 persen (yoy), meningkat dari triwulan sebelumnya yang juga tumbuh tinggi sebesar 5,68 persen (yoy).

Pertumbuhan tersebut tercatat paling tinggi di Jawa, dan lebih tinggi dari pertumbuhan ekonomi nasional yang sebesar 5,72 persen (yoy).

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x