Dilonggarkan! Ini Daftar 11 Daerah di Jabar yang Terapkan PPKM Level 3, Beserta Aturannya

- 26 Juli 2021, 07:30 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyampaikan ada 11 daerah yang memberlakukan PPKM Level 3, yaitu ada kebijakan yang dilonggarkan
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyampaikan ada 11 daerah yang memberlakukan PPKM Level 3, yaitu ada kebijakan yang dilonggarkan /HUMAS JABAR

MAPAY BANDUNG - Gubernur Jawa Barat (Jabar) Ridwan Kamil mengumumkan bahwa ada 11 daerah di Jabar yang kondisi kasus Covid-nya membaik.

Dengan demikian 11 daerah tersebut diizinkan untuk memberlakukan Penerapan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3 dengan berbagai pelonggaran.

Simak daftar 11 daerah di Jabar yang menerapkan PPKM Level 3 beserta aturannya berikut.

Kabar menggembirakan ini disampaikan gubernur yang karib disapa Kang Emil di akun Instagram pribadinya pada Minggu 25 Juli 2021.

"Alhamdulillah ada 11 Daerah di Jawa Barat yang berhasil membaik sehingga diperbolehkan melaksanakan PPKM di Level 3 dengan berbagai pelonggaran,' tulisnya dikutip MapayBandung.com dari akun @ridwankamil.

Baca Juga: Ramai Video UAS Dilarang Ceramah oleh Ulama di Indonesia, Faktanya Bikin Nyesek

Mantan Wali Kota Bandung tersebut menyampaikan bahwa Jabar menjadi provinsi dengan daerah yang memberlakukan PPKM Level 3 terbanyak.

"Jabar terbanyak di Jawa Bali wilayahnya yang bisa melaksanakan PPKM level 3, semoga kedepannya semua bisa ke level 2 ataupun level 1," tulisnya.

Sementara itu Kang Emil melanjutkan bahwa 16 daerah lainnya masih memberlakukan PPKM Level 4.

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x