UPDATE 5 Daerah di Jabar Masuk PPKM Level 1, Kota Bandung Level Berapa?

17 November 2021, 11:00 WIB
Ilustrasi penutupan jalan di Kota Bandung/Jalan Asia-afrika /PRFM

MAPAY BANDUNG - Satuan tugas (Satgas) Covid-19 Jabar kembali mengupdate data terbaru 27 Kabupaten/ Kota yang melaksanakan PPKM 1, 2 dan 3.

Dalam update terbaru, sebanyak 5 daerah di Jabar masuk PPKM Level 1.

Kelima daerah di Jabar yang masuk PPKM Level 1 ialah Kabupaten Bekasi, Kabupaten Pangandaran, Kota Banjar, Kota Bogor dan Kota Cirebon.

Baca Juga: Hindari Konsumsi Ini Agar Tidak Alami Keputihan Abnormal Kata dr. Zaidul Akbar

Sementara itu untuk wilayah Kota Bandung, saat ini masuk dalam kategori PPKM Level 2, termasuk wilayah Kabupaten Bandung Barat.

Sedangkan wilayah Kabupaten Bandung masih berada di PPKM Level 3.

Berikut update tebaru 27 Kabupaten Kota di Jabar yang menerapkan PPKM Level 1, 2 dan 3:

Baca Juga: Simak! 3 Penjelasan Warung Makan Pakai Penglaris Pesugihan Menurut Sains dan Spiritual

PPKM Level 1:

Kabupaten Bekasi
Kabupaten Pangandaran
Kota Banjar
Kota Bogor
Kota Cirebon

PPKM Level 2:

Kabupaten Bandung Barat
Kabupaten Ciamis
Kabupaten Cianjur
Kabupaten Karawang
Kabupaten Majalengka

Baca Juga: 4 Jenis Penglaris Dagangan Populer di Indonesia, Nomor 2 Sangat Menjijikan

Kabupaten Subang
Kabupaten Sumedang
Kabupaten Tasikmalaya

Kota Bandung
Kota Bekasi
Kota Cimahi
Kota Depok
Kota Sukabumi

Baca Juga: Bersihkan Pasar Rebo Purwakarta, Dedi Mulyadi Malah Diprotes Mahasiswa Ini

PPKM Level 3:

Kabupaten Bogor
Kabupaten Bandung
Kabupaten Cirebon
Kabupaten Garut
Kabupaten Indramayu

Kabupaten Kuningan
Kabupaten Purwakarta
Kabupaten Sukabumi
Kota Tasikmalaya.***

Editor: Asep Yusuf Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler