Bawa WNA dalam Proses Evakuasi WNI dari Afghanistan, Retno Marsudi Ungkap Alasannya yang Bikin Bangga

- 21 Agustus 2021, 13:42 WIB
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyambut kedatangan WNI yang dievakuasi dari Afghanistan ke Tanah Air di Base Ops, Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu dini hari, 21 Agustus 2021.
Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Menteri Luar Negeri Retno Marsudi menyambut kedatangan WNI yang dievakuasi dari Afghanistan ke Tanah Air di Base Ops, Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur, Sabtu dini hari, 21 Agustus 2021. /Twitter @Puspen_TNI

Pesawat TNI AU berangkat dari Bandara Halim Perdanakusuma pada tanggal 18 Agustus 2021 sekitar pukul 06.00 WIB.

Adapun rute yang ditempuh pesawat untuk mencapai Ibu Kota Afghanistan yaitu melalui Aceh, Kolombo (Sri Lanka), Karachi (Pakistan), dan Islamabad (Pakistan) hingga tiba di Kabul pada tanggal 20 Agustus 2021 pukul 05.17 dini hari waktu setempat.

Untuk menjamin kelancaran proses ini, Indonesia dengan intensif berkoordinasi dengan Menteri Luar Negeri Turki, Menteri Luar Negeri Norwegia, Belanda, Amerika Serikat, dan Organisasi Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO).

Baca Juga: CATAT! Ini Syarat Ibu Hamil Bila Ingin Disuntik Vaksin di Kota Bandung

"Pada kesempatan ini, saya ingin menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang diberikan oleh pemerintah dan otoritas India, Sri Lanka, Pakistan, Amerika Serikat, NATO, Turki, Norwegia, dan Belanda," ujar Retno.

"Indonesia terus berharap agar perdamaian dan stabilitas dapat tercipta di Afghanistan," tuturnya.***

Halaman:

Editor: Rian Firmansyah

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah