Dugaan Malpraktik Pasien Operasi Gigi Bungsu, Direktur RSHS Bandung: Telah Melakukan Upaya yang Maksimal

- 16 Desember 2023, 10:47 WIB
Direktur Medik dan Keperawatan RSHS Bandung, dr. Iwan Abdul Rachman buka suara soal video viral pasien meninggal akibat dugaan malpraktik
Direktur Medik dan Keperawatan RSHS Bandung, dr. Iwan Abdul Rachman buka suara soal video viral pasien meninggal akibat dugaan malpraktik /

Baca Juga: Nama Saya Muhyani, Sempat Dijebloskan ke Penjara akibat Melawan Pencuri Kambing hingga Tewas

Dugaan malpraktik operasi gigi bungsu menurut keluarga korban

Sebelumnya kabar dugaan malpraktik yang terjadi kepada salahsatu pasien yang hendak menjalankan operasi gigi bungsu viral di sosial media.

Dugaan tersebut dibagikan akun Instagram @latashaqntas, yang mengaku sebagai salahsatu kerabat korban malpraktik RSHS Bandung.

Mendapat rujukan dari rumah sakit di Kota Garut, keluarga membawa pasien ke Bandung untuk dilakukan tindakan. Setibanya di RSHS, tim dokter diduga langsung melakukan anestesi atau bius.

Baca Juga: Cawapres Mahfud MD ke Bandung Hari Ini, Simak Agendanya

Setelah beberapa menit dilakukan tindakan anestesi, korban langsung mengalami henti detak jantung dan dilarikan ke Neonatal Intensive Care Unit (NICU).

Selama menjalani perawatan, tidak ada tanda-tanda kesadaran dari pasien. Bahkan menurut keluarga, pasien menadapat berbagai vonis mengerikan seperti paru-paru menghitam, kondisi tidak sehat, dan lainnya.

Padahal sebelum melakukan tindakan operasi gigi bungsu, pihak keluarga telah melakukan pemeriksaan kesehatan dan dinyatakan layak untuk melanjutkan tindakan.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x