Pelaku Vandalisme Ditangkap Satpol PP Kota Bandung, Motifnya Bikin Geleng-geleng Kepala

- 14 November 2023, 13:00 WIB
Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung memergoki pemuda sedang melakukan aksi vandalisme Jalan Asia Afrika - Tambong.
Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung memergoki pemuda sedang melakukan aksi vandalisme Jalan Asia Afrika - Tambong. /Diskominfo

MAPAY BANDUNG - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Bandung memergoki pemuda sedang melakukan aksi vandalisme Jalan Asia Afrika - Tambong.

Aksi vandalisme tersebut terjadi pada hari Minggu, 12 November 2023 malam.

Saat dilakukan penindakan oleh Satpol PP Kota Bandung, pelaku vandalisme melancarkan aksinya sendiri dengan membawa 7 kaleng cat semprot berbagai warna dan 1 buah tas.

 

Baca Juga: Tindak Tegas Vandalisme, Satpol PP dan Tim Prabu Kota Bandung Seret Pelaku ke Meja Hijau

"Kronologisnya malam sekitar pukul 23.00-23.30 WIB. Anggota kami melihat ada perbuatan pelanggaran gravity atau mural yang berujung pada tindakan vandslisme," ujar Ahli Muda (penyidik), Satpol PP Kota Bandung, Henry Kusuma di Kantor Satpol PP, Senin 13 November 2023.

Henry menambahkan, pelaku vandalisme melakukan aksi tersebut pada tembok yang menggambar inisial nama ia sendiri.

"Hari ini kami naikan statusnya sebagai tersangka. Dia mencoret atau menggambar tembok. Sesuai pengakuannya adalah inisial nama dia sendiri," ungkap Henry.

Halaman:

Editor: Asep Yusuf Anshori


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x