Bupati Tunjuk Cakra Amiyana Sebagai Sekda Kabupaten Bandung

- 27 Juli 2021, 16:15 WIB
Cakra Amiyana yang terpilih sebagai sekda Kabupaten Bandung
Cakra Amiyana yang terpilih sebagai sekda Kabupaten Bandung /Jurnal Soreang/

MAPAY BANDUNG - Bupati Bandung Dadang Supriatna resmi melantik Dr. Cakra Amiyana, ST. MA, sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupten Bandung.

Cakra sendiri bukan orang asing di lingkup pemerintahan Kabupaten Bandung. Ia sebelumnya mengemban tanggung jawab sebagai Kepala Badan Perencanaan Pembngunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Bandung.

Dipilihnya Cakra diakui Dadang telah mendapat persetujuan dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) yang langsung mengeluarkan surat persetujuan dan pengangkatan Sekda terpilih.

Baca Juga: Adam Peaty, Peraih Emas Pertama untuk Inggris Raya Olimpiade Tokyo

"Terpilihnya Cakra Amiyana menjabat Sekda Kabupaten Bandung disetujui Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian dalam surat bernomor 821/3948/SJ tentang Persetujuan Pengangkatan dan Pelantikan Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung. Persetujuan Mendagri tersebut disampaikan kepada Gubernur Jawa Barat dan Bupati Bandung," kata Dadang dalam instagram pribadinya, Selsa 27 Juli 2021.

Dengan adanya surat persetujuan tersebut, Cakra bakal bertugas menjadi Sekda Kabupaten Bandung sebelum nantinya dilantik secara resmi dalam waktu dekat.

Baca Juga: Kebut Proses Pembangunan, Cimahi Harap Underpass yang Lewati Rel Kereta Api Jalan Sriwijaya Rampung Akhir 2021

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by DADANG SUPRIATNA (@kang.dadangsupriatna)

"Alhamdulillah, setelah mendapat persetujuan dari Mendagri, maka Dr Cakra Amiyana, ST.MA, yang sekarang menjabat Kepala Bappeda Kabupaten Bandung akan segera saya lantik menjadi Sekretaris Daerah Kabupaten Bandung definitif, sebelum bulan Agustus," tutupnya.***

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x