KPK Ungkap Barang Bukti yang Dicari di Kantor dan Rumah Pribadi Bupati Bandung Barat

- 17 Maret 2021, 16:17 WIB
Bupati Bandung Barat, Aa Umbara
Bupati Bandung Barat, Aa Umbara /Pikiran Rakyat/Hendro Susilo

MAPAY BANDUNG - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akhirnya memberikan keterangan terkait penggeledahan di Kantor dan Rumah Pribadi Bupati Bandung Barat Aa Umbara pada Selasa 16 Maret 2021 kemarin.

Diungkapkan Juru Bicara KPK Ali Fikri, barang bukti yang dicari di Kantor dan Rumah Pribadi Bupati Bandung Barat Aa Umbara, yakni terkait penyidikan kasus dugaan korupsi pengadaan barang penanganan pandemi Covid-19.

Lebih rinci, Ali menyebut barang bukti yang dicari di Rumah dan Kantor Pribadi Bupati Bandung Barat Aa Umbara, berkaitan dengan dugaan korupsi yang terjadi di Dinas Sosial Kabupaten Bandung Barat perihal penanganan pandemi Covid-19.

Baca Juga: Fabiano Beltrame Yakin Piala Menpora 2021 Bakal Berlangsung Seru

Baca Juga: Cara Daftar dan Biaya Pemasangan Sambungan Baru Saluran Air PDAM Kabupaten Bandung

Adapun barang bukti yang disasar KPK mencakup dokumen maupun benda lainnyha yang berkaitan dengan dugaan kasus korupsi pengadaan barang penanganan pandemi Covid-19 di Dinas Sosial Kabupaten Bandung Barat.

"Benar, Selasa kemarin, tim penyidik KPK melakukan penggeledahan di tiga lokasi berbeda yang berada di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barta, yaitu Kantor Bupati Pemda Kabupaten Bandung Barat dan dua rumah kediaman pribadi dari pihak yang terkait dengan perkara ini," ucap Ali seperti dilansir mapaybandung.com dari ANTARA, Rabu 17 Maret 2021.

Baca Juga: Dedi Mulyadi Harap Keberanian Eko yang Protes Jalan Rusak di Medsos Berbuah Perbaikan Jalan

Baca Juga: Menko Polhukam Penyelenggaraan PON di Papua akan Berjalan Aman

Halaman:

Editor: Indra Kurniawan

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x