Bingung Gimana Cara Besarkan Badan? Ini Tips dr. Tirta untuk Jawab Pertanyaan Bulking

- 7 Juni 2023, 22:00 WIB
Dokter Tirta alias Cipeng
Dokter Tirta alias Cipeng /Instagram @dr.tirta

 

MAPAY BANDUNG - Olahraga dan pola makan yang tepat memainkan peran yang sangat penting dalam membangun massa otot atau bulking.

Memiliki massa otot yang lebih besar dan tubuh yang lebih berisi merupakan impian bagi banyak orang yang ingin meningkatkan kekuatan fisik dan tampil lebih proporsional.

Untuk membantu Anda mencapai tujuan tersebut, dr. Tirta Mandira Hudhi atau yang kerap disapa dr. Tirta adalah seorang dokter dan seorang pengusaha mengungkap tipsnya.

Dilansir dari kanal Youtube Tirta PengPengPeng oleh MapayBandung.com pada hari Rabu, 7 Juni 2023, ada beberapa langkah yang perlu Anda pertimbangkan, yaitu:

Baca Juga: Resep Mie Makguksu Ala Jungkook BTS, Catat Bahannya

1. Tentukan Goal Olahraga Anda: Pertama-tama, tentukanlah tujuan olahraga Anda. Apakah Anda ingin menjadi atlet, memperkuat kemampuan fisik Anda, atau hanya ingin berolahraga untuk kesenangan? Tujuan olahraga Anda akan mempengaruhi program latihan yang Anda pilih.

2. Sesuaikan Program Latihan dengan Jadwal Anda: Pertimbangkan jadwal kerja Anda dan kemampuan energi yang Anda miliki.

Jika Anda memiliki jadwal kerja yang padat, pastikan Anda menyusun program latihan yang sesuai dengan waktu dan energi yang Anda miliki. Jika Anda lelah setelah bekerja, pilihlah hari-hari di mana Anda merasa lebih segar dan berenergi untuk berolahraga.

Halaman:

Editor: Haidar Rais


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x